Siapkan Arus Mudik 2023, Korlantas Survei Jalur Selatan Besok 19 Januari 2023

Siapkan Arus Mudik 2023, Korlantas Survei Jalur Selatan Besok 19 Januari 2023

Kakorlantas Polri, Irjen Firman Santyabudi-Korlantas Polri-radarcirebon.com

JAKARTA, RADARCIREBON.COM - Dalam rangka mempersiapkan jalur mudik Idul Fitri 2023, Korlantas Polri bakal melakukan survei.

Korlantas Polri mulai menyiapkan jalur arus mudik lebaran dengan meninjau jalur Selatan, besok Kamis 19 Januari 2023.

Persiapan tersebut dilakukan untuk meminimalisir kendala yang mungkin terjadi saat musim mudik.

BACA JUGA:Nikita Mirzani Anggap Ivan Gunawan Jagat, Begini Alasannya

Kakorlantas Polri Irjen Pol Firman Shantyabudi menjelaskan kepada jajarannya saat Rakor Anev Operasi Lilin 2022 dan Kesiapan Rakor Operasi Ketupat 2023 di gedung NTMC Polri, Jakarta Selasa 17 Januari 2023.

"Kesempatan ini juga momentum untuk Korlantas dan Direktorat lalu lintas jajaran untuk mulai mempersiapakan secara awal karena persiapan pekerjaan fisik."

BACA JUGA:Perkuat Alutsista TNI, Jokowi Resmikan Ranops Buatan PT Pindad

"Kemudian perubahan-perubahan layout jalan, penambahan lajur,” ujar Kakorlantas Polri Irjen Pol Firman Shantyabudi.

Firman juga mengatakan, dalam waktu dekat pihaknya dan stakeholder akan mulai melakukan peninjauan awal jalur arus mudik idul fitri 2023, khususnya jalur selatan.

BACA JUGA:Kabar Baik! BPOM Keluarkan Daftar Obat Sirup yang Aman Dikonsumsi

"Waktu dekat, untuk tanggal 19 ini merencanakan sudah mulai survey lapangan."

"Kami bersama Dirjen PUPR dan Dirjen Hubdar akan bergabung untuk melihat lokasi-lokasi khususnya di jalur selatan yang pada lebaran kemaren belum banyak diminati,” kata Firman.

BACA JUGA:Memilukan! Ditinggal Mati Suaminya dan Harus Menghidupi Dua Anak Balita, Ibu Ini Terpaksa Minta Bantuan Pemdes

Menurut Firman, dengan adanya survey jalur arus mudik tersebut diharapkan dapat memberikan rekomendasi jalan alternatif untuk masyarakat yang akan melakukan arus mudik.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: reportase