Ducati Lenovo Andalkan 4 Pembalap Ini di Ajang MotoGP dan WSBK 2023

Ducati Lenovo Andalkan 4 Pembalap Ini di Ajang MotoGP dan WSBK 2023

Inilah tampilan Ducati Lenovo Team yang akan berlaga di ajang MotoGP dan WSBK Musim 2023.-@ducaticorse-Instagram

RADARCIREBON.COM - Musim 2023, Ducati Lenovo Team akan mengandalkan empat pembalapnya.

Pada di MotoGP 2023 Ducati Lenovo ada Francesco "Pecco" Bagnaia dan Enea Bastianini.

Sementara, Ducati Lenovo di ajang Superbike World Championship (WSBK), ada Alvaro Bautista serta Michael Ruben Rinaldi.

"Kami merilis tim MotoGP dan WSBK bersamaan untuk pertama kalinya. Kami melewati tahun 2022 dengan solid dan baik."

BACA JUGA:Inilah Sosok Rasmus Paludan, Politisi Asal Swedia yang Lakukan Aksi Bakar Al-Qur'an

"Kami berkomitmen untuk terus bekerja dan mencoba mengulangi kesuksesan tersebut pada tahun ini, meskipun pasti akan jauh lebih menantang," kata CEO Ducati Claudio Dominicali dalam acara virtual, Senin, 23 Januari 2023.

Adapun duo Bagnaia dan Bastianini diperkenalkan bersamaan dengan Desmosedici GP23 yang telah diperbarui.

Masih menyala dengan warna merah, kedua pembalap asal Italia tersebut merasa optimistis untuk dapat melaju di kejuaraan dunia tahun ini.

BACA JUGA:Usulan Kenaikan BIaya Haji, Begini Respon Wakil Ketua Komisi VIII DPR RI

"Saya sangat bersemangat," kata Bagnaia yang merupakan juara dunia tahun lalu itu.

Sementara, bagi Bastianini, ini adalah tahun pertamanya di Ducati Lenovo, setelah sebelumnya berada di tim Gresini Ducati. Ia menggantikan Jack Miller yang hengkang ke Red Bull KTM Factory Racing.

Duet Pecco dan Bastianini merupakan ketiga kalinya Ducati Lenovo menurunkan dua pembalap Italia setelah tandem Andrea Dovizioso-Andrea Iannone pada 2015 dan 2016, serta Dovizioso-Danilo Petrucci pada 2019 dan 2020.

"Saya juga sangat bersemangat, terlebih, 2022 merupakan salah satu musim terbaik saya."

BACA JUGA:Indra Bekti Pakai Alat Bantu untuk Keluarkan Darah dan Cairan di Otak Seumur Hidupnya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: reportase