Pangkalan Gas di Kejuden Cirebon Dibobol Maling, 100 Tabung Hilang

Pangkalan Gas di Kejuden Cirebon Dibobol Maling, 100 Tabung Hilang

Pangkalan gas di Desa Kejuden, Kabupaten Cirebon dibobol maling.-Dedi Haryadi-radarcirebon.com

CIREBON, RADARCIREBON.COM - Sebuah pangkalan gas LPG di Jl Pangeran Antasari, Desa Kejuden, Blok Karang Turi, Kecamatan Depok, Kabupaten CIREBON dibobol maling.

Aksi pencurian itu diketahui pengelola pangkalan, Syahri (35), Senin pagi (30/1/2023) sekitar pukul 06.00 WIB.

Pangkalan gas milik Syahri itu, diperkirakan dibobol maling pada dinihari. Sebab, pada Minggu malam (29/1/2023), sekitar pukul 23.49 WIB, Syahri sempat mengecek kios pangkalan gasnya dan kondisinya masih aman.

Namun, Senin pagi (30/1/2023), sekitar pukul 05.30 WIB saat Syahri hendak membuka kiosnya terkejut. Pasalnya, rolling door kiosnya sudah dalam keadaan rusak pencuri.

BACA JUGA:PATROLI BERHASIL! Tawuran Konten di Kota Cirebon Berhasil Digagalkan, Sedang Ngumpet di Kos-kosan

BACA JUGA:Tawuran Geng Konten di Parujakan Cirebon, 2 Orang Diamankan Polisi

Saat dicek, ratusan tabung gas melon yang berisi maupun kosong raib dicuri.

"Ada kurang lebih 100 tabung gas kosong maupun isi. Jadi semua tabung gas yang ada di kios dicuri semua tanpa sisa. Padahal hari Jumat sore kemarin baru dapat kiriman," ungkap Syahri ditemui radarcirebon.com di lokasi kejadian.

Syahri mengatakan, pihaknya sudah melaporkan kasus pencurian tersebut ke Polresta Cirebon dan Polsek Depok. 

"Kalau kerugian belum saya taksir ya. Karena saya belum berani ngecek ke dalam kios sebelum polisi datang, apa saja yang hilang selain tabung gas juga saya belum tahu," pungkasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: