Momen Puluhan Pemotor Bubar Saat Petugas Datangi Jalan Baru Lingkar Timur Kuningan

Momen Puluhan Pemotor Bubar Saat Petugas Datangi Jalan Baru Lingkar Timur Kuningan

Petugas gabungan memeriksa kelengkapan surat-surat kendaraan di Jalan Baru Lingkar Timur Kuningan, sebagian dari pemotor memilih bubar.-M Taufik-Radar Kuningan

KUNINGAN, RADARCIREBON.COM - Jalan baru Lingkar Timur Kuningan, menjadi daya tarik para pengendara khususnya roda dua untuk melakukan kegiatan Sunday Morning Ride (Sunmori).

Setiap hari minggu, para pemotor dari luar daereh maupun sekitar Kuningan, banyak menghabiskan waktu untuk berkumpul di Jalan baru Lingkar TImur Kuningan itu.

Keberadaan para pemotor tersebut, terkadang tidak mengindahkan rambu-rambu yang sudah terpasang di sepanjang Jalan baru Lingkar TImur Kuningan.

Mereka berkumpul di bahu jalan, yang bisa mengakibatkan kemacetan bahkan bisa mengancam keselamatan bagi para pengendara lain.

BACA JUGA:Serunya Bikers CB150X Rasakan Pengalaman Baru di Acara CB150X Fun Challenge

BACA JUGA:Puskesmas Majasem Bertekad Turunkan Stunting Melalui Penyuluhan dan Pembagian PMT

Menanggapi hal tersebut, Polres Kuningan, Denpom, Satpol PP serta Dishub Kuningan melakukan giat patroli gabungan di sepanjang Jalan baru Lingkar TImur Kuningan.

Operasi gabungan tersebut, digelar hari Minggu 29 Januari 2023, dimulai sejak pukul 10.30 WIB. 

Dalam operasi tersebut, setidaknya 15 motor yang tidak dilengkapi dengan surat-surat, diamankan pihak Polres Kunigan.

Menurut Kasat Lantas Polres Kuningan AKP Vino Lestari, kegiatan tersebut bukan merupaka razia, melainkan penertiban.

BACA JUGA:Wagub Uu Sebut Nelayan adalah Pahlawan, Begini Katanya

BACA JUGA:Pangkalan Gas di Kejuden Cirebon Dibobol Maling, 100 Tabung Hilang

"Kegiatan ini bukan razia, melainkan hanya penertiban terhadap lokasi rawan kecelakaan sekaligus dalam rangka menekan angka kriminalitas, salah satunya pencurian kendaraan bermotor yang sedang tinggi," kata AKP Vino Lestari.

Namun dalam operasi tersebut, petugas tetap memeriksa kelengkapan surat-surat kendaraan dan juga Surat Izin Mengemudi (SIM) pengendara.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: