Thomas Doll Marah Besar ke Shin Tae Yong, Menyebut Pelatih Timnas Seperti Badut

Thomas Doll Marah Besar ke Shin Tae Yong, Menyebut Pelatih Timnas Seperti Badut

Pelatih Persija Jakarta Thomas Doll (kanan). Foto:-Persija-Twitter

JAKARTA, RADARCIREBON.COM – Pelatih Persija Jakarta Thomas Doll marah besar kepada pelatih Timnas Indonesia Shin Tae Yong.

Dalam kemarahannya itu, Thomas Doll sampai mengatakan jika Shin Tae Yong seperti badut.

Thomas Doll marah dipicu oleh ketidakhadiran Shin Tae Yong saat rapat virtual Persija dengan Timnas Indonesia pada Selasa 7 Februari 2023.

Tidak hanya itu, Thomas Doll kemudian melontarkan kritikan keras kepada Shin Tae Yong yang tampil sebagai bintang iklan produk makanan.

"Saya tidak bisa menerima dia tidak hadir dalam diskusi itu,” kata Thomas Doll dikutip dari JPNN, Minggu 12 Februari 2023. 

BACA JUGA:Terkenal Suka Merantau, 3 Desa di Kuningan ini Jago Meracik Nasi Goreng

BACA JUGA:Tol Getaci Terpanjang di Indonesia Katanya Selesai 2024, Tapi Sekarang Belum Diapa-apain

“Timnas Indonesia diwakili asisten pelatih, sementara saya dan semua staf pelatih Persija ada di sana. Itu tidak menunjukkan rasa hormat," tandasnya.

Pelatih asal Jerman itu tak terima lantaran Shin Tae Yong tidak hadir dalam pertemuan virtual tersebut.

Menurut dia, diskusi dalam rapat virtual itu membahas hal yang cukup penting menyangkut pemanggilan pemain yang akan memperkuat Timnas U-20

Seperti diketahui, pemain Persija paling banyak dipanggil Shin Tae Yong untuk mengikuti pemusatan latihan Timnas U-20. Jumlahnya mencapai sembilan pemain. 

Adapun, pemusatan Latihan Timnas U-20 digelar sejak 1 hingga 28 Februari 2023 di Jakarta. Ini merupakan persiapan penting Timnas menuju Piala Asia U-20 2023. 

BACA JUGA:Dua Pemuda di Ciledug Cirebon Malam Mingguan Bawa Senjata Tajam, Bukan Mau Apel, Jadinya Begini

Banyaknya pemain yang dipanggil membuat Persija membuat penawaran lain ke Timnas. Menurut mereka, di antara pemain yang dipanggil Shin Tae Yong, ada yang masih dibutuhkan tim di liga. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: