Tinjau Situ Bagendit, Wagub Uu: Tolonng Dipelihara dan Dirawat Maksimal

Tinjau Situ Bagendit, Wagub Uu: Tolonng Dipelihara dan Dirawat Maksimal

Wakil Gubernur Jawa Barat Uu Ruzhanul Ulum meninjau perkembangan Situ Bagendit pasca revitalisasi di Kabupaten Garut, Senin 13 Februari 2023.-Biro Adpim Jabar-

GARUT, RADARCIREBON.COM - Wakil Gubernur Jawa Barat Uu Ruzhanul Ulum meninjau perkembangan Situ Bagendit pasca revitalisasi di Kabupaten GARUT, Senin 13 Februari 2023.

Menurut Wagub Uu Ruzhanul, revitalisasi Situ Bagendit mempunyai tujuan meningkatkan daya tarik wisata di kawasan Banyuresmi, Garut. 

BACA JUGA:Inilah Profil Lucky Hakim, Wakil Bupati Indramayu yang Mengundurkan Diri

Dengan lingkungan yang nyaman dan aman, maka pengunjung pun akan tertarik dan berdatangan, geliat ekonomi warga pun dapat terdongkrak. 

"Kunjungan saya ke sini tujuannya evaluasi destinasi wisata yang dibangun, apakah ada efek domino kemanfaatan khususnya peningkatan pendapatan masyarakat," ungkap Uu Ruzhanul. 

BACA JUGA:BREAKING NEWS! Wakil Bupati Indramayu Lucky Hakim Mengundurkan Diri

Ia berharap kehadiran sarana rekreasi yang terjangkau dapat meningkatkan indeks kebahagiaan warga. 

"Beberapa daerah yang saya kunjungi setelah dilakukan pembangunan (ruang publik) ada pendapatan karena pengunjungnya banyak. Kenapa pengunjung banyak karena ada fasilitas," katanya. 

BACA JUGA:Ferdy Sambo Divonis Hukuman Mati, Putri Candrawathi Dihukum 20 Tahun Penjara

"Dulu becek sekarang rapi. Pedagang juga tadi ngaku ramai banyak pengunjung yang ke sini."

"Oleh karena itu saya sampaikan kepada masyakat, pembangunan destinasi wisata punya makna luar biasa," sambungnya. BACA JUGA:Bisnis UMKM di Tengah Kekhawatiran Resesi, Tetap Melaju dan Tangguh

Panglima Santri Jabar menuturkan pula, selain destinasi wisata dapat menunjang kebahagiaan masyarakat, juga mampu meningkatkan perekonomian. 

Kunjungan Uu ke Situ Bagendit juga dalam upaya menampung aspirasi dari berbagai pihak di sana, di antaranya pemerintah desa setempat, para pedagang, dan unsur masyarakat lainnya. 

BACA JUGA:Gubernur Ridwan Kamil Mengapresiasi Perjuangan Penyuluh-POPT, Penjaga Ketahanan Pangan Jabar

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: reportase