Sekda Pengganti Ade Harus Merakyat

Sekda Pengganti Ade Harus Merakyat

MAJALENGKA-Menjelang berakhirnya masa jabatan Sekretaris Daerah Sekda) Majalengka yang akan berakhir pada Februari 2014 mendatang, SSejumlah kalangan Pegawai Negeri Sipil (PNS) mengharapkan agar pengganti Sekda Drs H Ade Rachmat Ali MSi nanti harus lebih merakyat. Selain itu dikenal baik oleh masyarakat dan juga PNS.”Siapapun Sekda ke depan harus low profile Seperti sosok Jokowi,sangat dekat dengan semua kalangan dan aspiratif,” pinta seorang PNS di lingkungan RSUD Majalengka, Ucu Supriatana kepada Radar, kemarin. Informasi yang dihimpun wartawan koran ini, selain santer beredar tiga nama yang disebut-sebut sebagai kandidat Sekda pengganti Ade Rachmat Ali yakni Drs H Ahmad Sodikin MM yang kini menjabat Kepala BKD, Drs H Iman Pramudya Subagja MM yang kini menjabat Kepala Diskoperindag dan Kepala Dinas Pendidikan,Drs H Sanwasi MM. juga beredar nama lain yang kini duduk di eselon II Pemkab Majalengka antara lain H Siswantoro Stoven SH MH yang kini menjabat Sekretaris DPRD Kabupaten Majalengka, Aeron Randi AP MP yang kini menjabat Asisten Pemerintahan dan Drs H Yayan Somantri MSi yang kini menjabat Kepala Bapeda. Di sisi lain, warga mempertanyakan keberadaan rumah dinas Sekda yang berada di jalan Siti Armilah Kelurahan Majalengka Kulon yang hingga kini tidak pernah digunakan dan kondisinya tidak terawat. Menurut Rudi, warga Kelurahan Majalengka Kulon menyayangkan dengan tidak ditempatinya rumdin Sekda tersebut dan kondisi rumdin tersebut memprihatinkan. Dari pantauan Radar kemarin, rumdin Sekda hingga kini tidak pernah ditempati kecuali saat Sekda Drs Suhardja masa Bupati Hj Tutty Hayati Anwar SH MSi dan kini rumdin Sekda yang didepannya tumbuh dua pohon mangga besar kondisinya tidak terawat dan ditumbuhi rumput. “Daripada rumdin Sekda tidak ditempati lebih baik digunakan untuk hal yang bermanfaat,” saran Rudi lagi. (ara)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: