Kisah Asma, Calon Pengusaha Yang Hafal 30 Juz Al-Qur’an

Kisah Asma, Calon Pengusaha Yang Hafal 30 Juz Al-Qur’an

Asma Nadia Majidah bersama kepala pesantren Al Hikmah putri, Nina Nurrohmah, MSi Al Hafidzah dan kepala MA Al Hikmah Cirebon, Lily Indah Sari, SPdI-Abdullah-radarcirebon.com

Selain itu, siswa yang hobi menulis ini juga bercita-cita menjadi seorang pengusaha sukses di masa depan.

Menurutnya ia ingin menjadi seorang pengusaha yang sukses serta dermawan sehingga bisa membantu masyarakat di sekitarnya.

Ketua Yayasan Al-Hikmah Cirebon, KH Muslich Marzuki, Lc MAg melalui kepala pesantren Al-Hikmah putri, Ustadzah Nina Nurohmah, MSi Al hafidzah turut menyampaikan rasa bangga akan jumlah penghafal Al-Qur’an 30 Juz yang terus bertambah tiap tahunnya.

Ia mengungkapkan bahwa Pesantren Tahfidz Qur’an Terpadu (PTQT) Al-Hikmah Cirebon terus berupaya mencetak generasi qur’ani dan da’i rabbani.

BACA JUGA:Longsor di Kuningan, Begini Solusi Bupati Acep untuk Warga Gunung Aci dan Situgede

BACA JUGA:Komentar Gregoria Mariska Usai Kalahkan Pusarla Sindhu Lalu Juara Spain Masters 2023

“Alhamdulillah, setiap tahun semakin bertambah hafidz dan hafidzah Al-Qur’an 30 Juz," ujarnya. Pihaknya Berharap ke depannya para santri bukan hanya hafal Al-Qur’an tapi juga mengerti maknanya sehingga dapat menjadi bekal untuk berdakwah di masyarakat luas.

Pesantren Al-Hikmah  merupakan lembaga Pendidikan alternatif yang di dalamnya ada SMP dan MA.

Terletak di dua lokasi, yakni kampus  Putri di Desa Bobos dan kampus Putra di Desa Balad, Kecamatan Dukupuntang, Kabupaten Cirebon. (abd)

BACA JUGA:Misteri Kematian Dosen Cantik Unibi Bandung, WhatsApp Ceklis Dua saat Jasad Ditemukan

BACA JUGA:KEREN BANGET! Gregoria Mariska Juara Spain Masters 2023 Mengalahkan Ratu Bulutangkasi India

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: