ARUS Mudik 2023 Segera Dimulai! Yuk Simak 5 Titik Rawan Macet Pantura Cirebon

ARUS Mudik 2023 Segera Dimulai! Yuk Simak 5 Titik Rawan Macet Pantura Cirebon

Mudik, sebuah hikayat kuno tentang perjalanan pulang ke kampung halaman. -ADE GUSTIANA-radarcirebon.com

CIREBON, RADARCIREBON.COM -  Jelang Hari Raya Idul Fitri 1444H dan Cuti Bersama, banyak orang yang bersiap-siap untuk merayakan lebaran di kampung halaman dan liburan.

Pada saat mudik banyak yang melakukan perjalanan menggunakan transpotasi umum maupun pribadi. Saat ini telah banyak tol baru yang bisa digunakan untuk perjalanan mudik lebaran.

Maka dari itu orang melakukan perjalanan mudik dengan mengunakan kendaraan pribadi, lebih-lebih jika mudik melewati pantura Cirebon. Untuk itu Radarcirebon.com menginfokan jalan mana saja yang rawan macet.

Sebanyak 5 titik rawan macet pantura Cirebon ini selalu menjadi perhatian pihak kepolisian ketika momen arus mudik tiba.

BACA JUGA:Jelang Lebaran, Polisi di Cikijing Cek Ketersediaan dan Harga Sembako

BACA JUGA:Jelang Arus Mudik, Kapolres Majalengka Cek Gate Tol Ujung Jaya Utama

Dan, pemudik juga perlu mengetahui titik rawan macet pantura Cirebon ini sehingga sudah bisa mulai membuat jadwal dan persiapan perjalanan mudik.

Seperti diketahui, jalur pantura Cirebon merupakan jantungnya mobilisasi kendaraan pemudik dari arah Jabodetabek menuju Jawa Tengah hingga Jawa Timur.

Tentu, yang paling ramai di jalur pantura Cirebon adalah pemudik yang menggunakan kendaraan roda dua. Dan, pemudik roda empat biasanya lebih memilih tol.

Kalau pun pemudik roda empat memilih jalur pantura, itu karena keperluan makan atau biasanya karena ada kebijakan contra flow maupun one way di jalur tol.

BACA JUGA:Disdikbud Serius Berantas Praktik Pungli, Kumpulkan Kepsek

BACA JUGA:Polres Indramayu Musnahkan Jutaan Petasan Siap Edar

Jumlah Pemudik pada 2023 Ini Diprediksi Meningkat

Dalam survei Kemenhub, diperkirakan jumlah pemudik pada 2023 ini mencapai 123 juta orang atau meningkat 45 persen jika dibandingkan arus mudik 2022 lalu yang hanya 85 juta.

Hasil survei itu seperti disampaikan Kasubdit Manajemen dan Rekayasa Lalu Lintas Ditjen Perhubungan Darat (Hubdar) Kemenhub Rudi Irawan saat berbicara dengan media pada agenda Media Gathering Persiapan Layanan Lebaran 2023 Tol Cipali di Kantor Operasional MO Subang, Selasa (4/4/2023).

Hasil survei, kata Rudi Irawan, Jawa Timur sebagai daerah asal para pemudik tertinggi. Kemudian disusul Provinsi Jawa Tengah, Jabotabek, dan Jawa Barat. Sementara di luar Jawa, Provinsi Sumatera Utara tercatat sebagai daerah asal pemudik paling tinggi.

Pihaknya juga memprediksi akan ada 42 persen dari total 123 juta pemudik diprediksi memakai kendaraan pribadi untuk mudik lebaran ke kampung halaman. Persentase tersebut terbagi dalam 22 persen menggunakan mobil dan 20 persen sepeda motor.

BACA JUGA:LPM Karya Mulya Berbagi Sarung Mukena Hingga Al Quran

BACA JUGA:Gerhana Matahari Hibrida Bakal Terjadi di Indonesia, Begini Kata BMKG

Tanggal cuti Bersama Lebaran 2023 Berubah, Mau Mudik Kapan, Klik Tautan Ini: Libur Lebaran 7 Hari, Kapan Masyarakat akan Memulai Mudik?

Ini 5 Titik Rawan Macet di Pantura Cirebon saat Arus Mudik Berikut, simak 5 titik rawan macet di pantura Cirebon saat arus mudik.

Titik rawan macet di pantura Cirebon ini didominasi pasar, lalu aktivitas kuliner dan wisata batik.

Yuks, simak satu per satu penjelasan mengenai titik rawan macet di pantura Cirebon, di mana berpotensi terjadi pada mudik 2023 ini.

1. Pasar Tegalgubug

Ini merupakan pasar sandang terbesar yang berada di jalur utama Cirebon, tepatnya di Kecamatan Arjawinangun, Kabupaten Cirebon.

Pasar Tegalgubug punya hari khusus yang biasanya akan sangat padat, yaitu Selasa, Jumat dan Sabtu. Di hari-hari itu, lalu lintas pasti tersendat karena banyaknya aktivitas seperti bongkar muat barang hingga naik dan turun penumpang yang ingin berbelanja.

BACA JUGA:Pesan Gotas ke Sunjaya: Orang Benar Itu, Dia yang Mengakui Kesalahannya

Di jalur Pasar Tegalgubug ini biasanya menjadi ekstra perhatian dari kepolisian. Biasanya mulai H-10 para pedagang yang berjualan di sisi jalan utama akan dipindahkan ke dalam pasar.

Bagi pemudik yang melintasi wilayah ini, sebaiknya menghindari hari-hari pasaran pada Pasar Tegalgubug. Yakni pada Selasa, Jumat, dan Sabtu.

2. Kawasan Batik Trusmi dan Kuliner Plered

Ini termasuk satu kawasan atau tak berjauhan yang kerap menimbulkan kepadatan kendaraan. Ini juga merupakan jalur utama pemudik, terutama roda dua atau sepeda motor.

Kawasan Batik Trusmi dan kawasan kuliner Cirebon di jalur Weru – Plered – Tengahtani, selalu menjadi perhatian ekstra pihak kepolisian di Cirebon. Jangankan arus mudik, pada hari-hari weekend di luar ramadhan, pasti akan sangat padat kendaraan.

Terutama pada kawasan kulinernya, jalurnya akan menyempit karena banyaknya kendaraan yang parkir di sisi jalan utama.

BACA JUGA:BREAKING NEWS: KPK Dikabarkan OTT Walikota Bandung Yana Mulyana

3. Pasar Celancang

Pasar Celancang di wilayah Kapetakan-Gunung Jati juga perlu diantisipasi jika arus mudik. Sama seperti pasar-pasar lainnya, para pedagang di pasar ini, terutama yang berjualan di sisi jalan, juga akan diminta masuk dan berjualan di dalam pasar.

4. Pasar Mundu

Pasar Mundu juga berada di pantura Cirebon. Ketika mendekati pasar, jalur akan menyempit karena banyaknya kendaraan dan aktivitas warga.

Pihak kepolisian juga akan menaruh perhatian ekstra di titik ini dengan mendirikan posko. Dan, aktivitas pedagang yang biasanya di sisi jalan, juga akan dipindahkan ke dalam pasar.

BACA JUGA:Mulai 19 April 2023, Kendaraan Berat Dilarang Melintasi Jalur Mudik, Terkecuali...

5. Pasar Gebang

Pasar Gebang akan menjadi titik terakhir rawan macat di jalur pantura Cirebon. Sama seperti pasar-pasar lainnya, biasanya rawan macet karena aktivitas perdagangan dan parkir kendaraan.

Pasar Gebang di Kecamatan Gebang, Kabupaten Cirebon, ini merupakan titik terakhir wilayah rawan macet di Cirebon, Jawa Barat. Karena selanjutnya, pemudik akan masuk wilayah Losari, Jawa Tengah.

Itulah informasi mengenai 5 titik rawan macet pantura Cirebon yang berpotensi untuk menjadi titik kemacetan pada arus mudik 2023 ini. (*)

BACA JUGA:Luar Biasa! Indonesia Sudah Punya Obat Covid-19 Baru, Khasiatnya Tokcer

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: