Tips dan Syarat Jualan di TikTok Shop untuk Pemula, Insya Allah Berkah

Tips dan Syarat Jualan di TikTok Shop untuk Pemula, Insya Allah Berkah

Ilustrasi TikTok. -Pixabay-

RADARCIREBON.COM – Tips dan syarat jualan di TikTok Shop untuk pemula perlu Kamu ketahui jika ingin memulai bisnis online.

Tips dan syarat jualan di TikTok Shop untuk pemula ini sangat mudah. Lewat aplikasi online ini, Kamu bisa memeprluas pasar.

Kamu juga bisa mulai berjualan beragam produk. Contohnya seperti kosmetik, sepatu, tas, pakaian dan aksesoris lainnya.

Yang perlu kamu ketahui sebelum mulai jualan di TikTok adalah syaratnya. Diketahui, ada beberapa pernsyaratan yang harus dipenuhi oleh pemilik akun.

Penting untuk Kamu memenuhi persnyaratan tersebut. Itu supaya jualan online kamu bisa dilakukan dengan baik dan menyentuh pasar yang tepat.

Ide bisnis secara online memang tidak ada habisnya. Dengan menguasai teknologi terkini bisa sangat membantu.

BACA JUGA:Bule Ludahi Imam Masjid Diancam Hukuman 7 Tahun Penjara di Bandung Pada 2009? Simak Penjelasan Kombes Budi

TikTok sangat memungkinkan untuk kamu membuka pangsa pasar baru sekaligus mendongkrak penjualan agar bisa terus meningkat.

Sudah banyak pelaku usaha yang menggunakan cara ini dan berhasil menambah keuntungan.

Nah, untuk pemula, sudah saatnya sekarang memulai usaha baru yang bisa kamu lakukan dari rumah.

Tidak perlu display toko secara fisik. Tinggal kamu unggah produk ke aplikasi dan biarkan pengguna memilih sendiri. 

Syarat Jualan :

  • Pengguna TkTok versi aplikasi non Lite
  • Akun telah memiliki 20.000 follower
  • Memiliki 50 video view hingga 28 hari terakhir
  • Usia pengguna minimal 18 tahun
  • Ketika semua syarat terpenuhi. Akan muncu menu “TikTok Shop”

Cara Jualan :

  • Masuk ke aplikasi TikTok
  • Klik menu “Become a Seller” dan login
  • Isi data yang sesuai
  • Isi profil akun TikTok kamu. Seperti nama toko hingga produk yang akan kamu jual
  • Lanjut ke registrasi
  • Tunggu hingga terkonfirmasi

Nah, akun TikTok bisa digunakan untuk jualan setelah muncul TikTok Shop. Pastikan semua tahapan kamu lakukan dengan baik dan benar ya. Selamat mencoba dan semoga berhasil. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: