Instruksi Sekda Hilmy: Per 1 Juni 2023 Perangkat Daerah Harus Terapkan TTE

Instruksi Sekda Hilmy: Per 1 Juni 2023  Perangkat Daerah Harus Terapkan TTE

Kick off Meeting Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE) di Hotel Sutan Raja, Kecamatan Kedawung, Kabupaten Cirebon, Kamis 25 Mei 2023.-Diskominfo Kabupaten Cirebon -

CIREBON, RADARCIREBON.COM - Kemajuan teknologi sesuatu hal yang tidak bisa dihindari. Sebab, kemajuan teknologi akan berjalan sesuai dengan perkembangan ilmu pengetahuan. 

Terciptanya sebuah teknologi bertujuan untuk memberikan banyak kemudahan manusia, sebagai cara baru dalam melakukan aktivitas. 

BACA JUGA:Siagakan Alutsista, Yon Arhanud 14 PWY Cirebon Lindungi Bandar Udara Cakrabuana dari Serangan Musuh

Maka, Sekretaris Daerah Kabupaten Cirebon, Dr H Hilmy Riva'i MPd mengapresiasi terobosan yang dilakukan Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Cirebon, yaitu penerapan tanda tangan elektronik (TTE).

"Saya apresiasi kepada jajaran Diskominfo, karena ini yang kita inginkan."

Tandatangan elektronik salah satu ciri layanan birokrasi modern kelas dunia," kata Hilmy usai menghadiri kegiatan kick off Meeting Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE) di Hotel Sutan Raja, Kecamatan Kedawung, Kabupaten Cirebon, Kamis 25 Mei 2023.

BACA JUGA:Masya Allah! Lakukan Ibadah Haji dengan Naik Motor, Pasutri ini 'Hanya' Menghabiskan Biaya Segini, Auto Kagum

Menurutnya, salah satu ciri birokrasi modern, yakni layanan yang tepat, cepat, dan efesien. 

Dari sisi anggaran, jadi lebih murah karena tanpa kertas (paperless). 

"Dengan hadirnya tandatangan elektronik ini, sudah barang tentu berkas-berkas yang sifatnya kertas, sekarang semuanya menggunakan digital," ungkap Hilmy.

BACA JUGA:Terkuak! Gonjang-Ganjing Kereta Cepat Jakarta Bandung, Ternyata Sosok ini Pernah Memperingatkan, 'Dicuekin'

Terkait manfaat TTE sendiri, selain untuk mempercepat penyelenggaraan pemerintahan dan layanan publik, juga mendukung ‘paperless’ yg berdampak pada efisiensi biaya ATK. 

Dengan demikian, hal ini menjadi upaya penting dalam penyelenggaraan SPBE.

"Saya berharap, bahwa hal ini harus menjadi komitmen perangkat daerah, seluruh kepala dinas sampai tingkat kecamatan."

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: reportase