Ini Dia Sosok Atlet Muda Pasangan Baru Kevin Sanjaya Sukamuljo, The Minion Bubar?

Ini Dia Sosok Atlet Muda Pasangan Baru Kevin Sanjaya Sukamuljo, The Minion Bubar?

Rahmat Hidayat (depan), sosok pasangan baru Kevin Sanjaya Sukamuljo. Foto:-PP PBSI-

JAKARTA, RADARCIREBON.COM - Kevin Sanjaya Sukamuljo punya pasangan baru. Sosoknya merupakan atlet bulu tangkis muda Indonesia.

Nama pasangan baru Kevin Sanjaya Sukamuljo adalah Rahmat Hidayat. Apakah ini pertanda The Minion bubar?

The minion adalah julukan bagi ganda putra Indonesia Kevin Sanjaya dan Marcus Fernaldi Gideon. Mereka sempat merajai pentas bulu tangkis dunia sektor ganda putra. 

Namun kini, Marcus mengalami cedera. Sampai saat ini belum pulih 100 persen. Kabarnya, masih menjalani proses penyembuhan.

Nah, apakah dengan demikian The Minion akan bubar dan Kevin akan segera dipatenkan dengan Rahmat Hidayat?

Jawabannya belum pasti. Namun demikian, hingga saat ini Rahmat Hidayat masih berstatus pasangan sementara untuk Kevin.

Pebulu tangkis kelahiran 17 Juni 2003 ini menggantikan peran Marcus Fernaldi Gideon untuk sementara waktu. Sampai Marcus pulih dari cedera tumit. 

BACA JUGA:Pengembangan Kawasan Rebana Alami Progres, Bappeda Jabar: Kemajuan Sebesar 40 Persen

Disinggung mengenai perannya sebagai pasangan baru Kevin Sanjaya, Rahmat mengaku tidak menyangka hingga sempat merasa takut.

“Jujur saya tidak menyangka berpasangan dengan idola saya," katanya dilansir dari JPNN. 

"Ini menjadi pengalaman berharga dan membanggakan buat saya karena berpasangan dengan pemain yang pernah nomor satu dunia,” imbuh pemain binaan PB Djarum ini.

Rahmat memang pemain spesialis ganda putra. Sebelumnya berpasangan dengan Muhammad Rayhan Nur Fadillah. Dia juga sempat berduet dengan Pramudya Kusumawardana.

Saat dipasangkan dengan Pramudya, Rahmat juga menggantikan posisi Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan untuk sementara karena cedera.  

Meski hanya sementara, Pramudya/Rahmat punya catatan manis. Setidaknya mereka berhasil meraih dua gelar pada ajang Indonesia International Challenge 2022 dan Indonesia Masters 2022 Super 100.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: