Kembalinya Wajah Asia di Dortmund

Kembalinya Wajah Asia di Dortmund

SEJAK hengkangnya Shinji Kagawa ke Manchester United pada 2012 tidak ada lagi wajah Asia di Borussia Dortmund. Nah, musim depan, wajah Asia sudah kembali menghuni skuad yang dilatih Juergen Klopp tersebut. Ya, Dortmund telah memastikan merekrut striker Ausgburg asal Korea Selatan Ji Dong-Won. Pemain berusia 22 tahun itu diikat dengan kontrak empat tahun. Namun, dia baru akan bergabung secara resmi ke Westfalenstadion awal musim depan. Meski usianya masih muda, tetapi pengalaman Ji-Dong Won di Eropa cukup banyak. Sejak 2011 dia telah hijrah ke Eropa dengan membela klub Inggris Sunderland. Hebatnya, selama di Sunderland dia cukup banyak mendapatkan kesempatan bermain. Pada awal musim ini, Augsburg memutuskan meminjamnya. Selama masa pinjaman, dia telah bermain 17 kali dan mencetak lima gol di Bundesliga Jerman. Karena performa hebatnya itulah yang membuat Dortmund terpikat. Bukan rahasia lagi kalau Dortmund memang suka mengambil talenta muda dari negara bukan mainstream sepak bola. Makanya, selain pemain asal Jerman, mereka biasanya merekrut pemain dari Polandia atau negara dengan tradisi sepak bola biasa-biasa saja. Penyebabnya, harga pemain dari Spanyol, Brasil, atau Prancis biasanya tinggi. Kebetulan, harga pemain Asia belum seheboh dari negara-negara Eropa. Selama ini Ji-Dong Won juga telah membuktikan kemampuannya berkompetisi di level Eropa. ”Ji bisa bermain di banyak posisi, terutama di lini depan,” kata Michael Zorc, direktur olahraga Dortmund di situs resmi klub. ”Dengan senang hati kami telah mendapatkan seorang pemaion bertalenta dengan bebas transfer,” lanjutnya. (ham)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: