Cukup 5 Menu, Cara Menikmati Sega Jamblang Rasa Otentik

Cukup 5 Menu, Cara Menikmati Sega Jamblang Rasa Otentik

Mencicipi Sega Jamblang Khas Cirebon dengan 5 menu sederhana tetapi mengandung rasa otentik.-Dok-

RADARCIREBON.COM - Sega Jamblang atau Nasi Jamblang, merupakan menu khas Cirebon yang wajib dicoba saat kuliner di Kota Udang.

Nasi putih yang dibungkus daun jati dan tambahan lauk pauk ini, merupakan makanan favorit para wisatawan yang berkunjung ke Cirebon.

Saat ini, banyak berjejer warung makan yang menyajikan Sega Jamblang di pinggir jalan.

Sejak masuk Kabupaten Cirebon hingga ke pusat Kota Cirebon, penjual Sega Jamblang mudah dijumpai.

BACA JUGA:Arhanud 15/PWY dan Lanal Cirebon Siap Amankan Kilang RU VI Balongan

Namun untuk merasakan ciri khas makan Sega Jamblang, tidak perlu menu yang macam-macam. Cukup 5 menu saja.

Hal tersebut dibagikan Fazril, warga Kabupaten Cirebon yang tinggal di wilayah Beber.

Menurutnya, untuk bisa menikmati Sega Jamblang rasa otentik, tidak perlu menu yang mewah-mewah.

Seperti diketahui, penyajian Sega Jamblang dihidangkan secara prasmanan.

BACA JUGA:Selain Dijuluki Kota Angin dan Wisata, Ternyata Majalengka Dikenal Produk Kopinya Hingga Bermunculan Kafe-kafe

Berbagai menu plihan tersaji di meja besar. Orang yang hendak makan, tinggal memilih lauk pauk yang mereka sukai.

Tapi menurut Fazril, cukup mengambil 5 menu sederhana, Sega Jamblang yang disantap sudah mewakili menu yang lainnya.

1. Tempe Goreng

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: