APPEL Bersih-bersih Kota Cirebon, Hadir Atas Keresahan Pemuda dan Pemudi Kota Udang

APPEL Bersih-bersih Kota Cirebon, Hadir Atas Keresahan Pemuda dan Pemudi Kota Udang

APPEL melalukan kegiatan bersih-bersih Kota Cirebon, Minggu (20/8/2023). Foto:-Istimewa-

CIREBON, RADARCIREBON.COM - Asosiasi Pemuda Peduli Lingkungan (APPEL) melalukan kegiatan bersih-bersih Kota CIREBON.

Kegiatan ini dilaksanakan untuk menggugah masyarakat Kota Cirebon meningkatkan kesadaran akan kebersihan lingkungan, 

Kegiatan yang digelar pada hari Minggu (20/8/2023) tersebut di mulai menyusuri Jalan Kartini, lalu ke Bantaran Sungai Sukalila, Lapangan Kebumen dan terakhir yaitu Keraton Kacirebonan. 

Winda Nur Danara, sebagai Ketua Asosiasi Pemuda Peduli Lingkungan Cirebon kepada radarcirebon.com mengungkapkan, APPEL hadir karena keresahan pemuda pemudi Kota Cirebon akan lingkungan yang kotor dan tidak mencerminkan budaya kenyamanan. 

"Terlebih Cirebon dikenal dengan sebutan Kota Wali, hal tersebut seharusnya dapat menjadi cerminan yang baik dan dapat diperlihatkan dengan keadaan lingkungan yang bersih, asri dan nyaman," ungkapnya.

Winda mengatakan, sekitar 30 pemuda hadir dan berpartisipasi membersihkan lingkungan pada kegiatan tersebut.

"APPEL berharap dengan mengadakan bersih-bersih Kota Cirebon secara rutin dapat meningkatkan kesadaran masyarakat akan kebersihan lingkungan, karena tingkat kesadaran masyarakat masih sangat kurang, akibatnya akan banyak hal negatif yang timbul seperti banjir akibat tumpukan sampah, hingga akibat fatal lainnya seperti penyakit," katanya.

“Sebenarnya kesadaran akan kebersihan lingkungan harus kita tanamkan mulai dari diri sendiri, dengan membuang sampah pada tempatnya. mungkin hal tersebut terlihat sepele, namun jika seluruh masyarakat memiliki rasa tanggungjawab atas lingkungannya maka hasilnya akan signifikan,” ucapnya.

Menurut Winda, kegiatan tersebut mendapat apresiasi dari mantan Menteri Pemberdayaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Republik yakni Yuddy Chrisnandi.

“Alhamdulilah tadi saat kami sedang melakukan bersih-bersih, berpapasan dengan Prof Yuddy Chrisnandi yang sedang bersepeda, ia juga sangat peduli terhadap lingkungan, sehingga memiliki tujuan yang sama yaitu itu menciptakan Kota Cirebon yang bersih dan nyaman, beliau juga ikut berpartisipasi dan memberikan dukungan penuh terhadap kegiatan ini," ujarnya.

APPEL mengajak seluruh lapisan masyarakat Cirebon untuk bergerak dan memulai aksi tanggungjawab akan kebersihan lingkungan.

"Semakin banyak orang yang peduli akan lingkungannya, semakin banyak pula efek baik untuk bumi kita," pungkasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: