Persib Bakal Terus 'Sendirian', Konflik Bobotoh-Manajemen Belum ada Titik Temu

Persib Bakal Terus 'Sendirian', Konflik Bobotoh-Manajemen Belum ada Titik Temu

Managemen Persib sedang melakukan pengembangan bisnis di masa depan yang akan berimbas kepada Bobotoh 'jadul'.-Tangkapan Layar Video-Youtube

BANDUNG, RADARCIREBON.COM - Persib Bandung dipastikan bakal lebih lama 'sendirian' di stadion, Bobotoh yang melakukan aksi menepi sejenak, dipastikan bakal terus berlanjut.

Hubungan Bobotoh dan pihak Manajemen Persib yang memanas, belum menemukan titik temu untuk jalan keluar.

Konflik yang terjadi jelang Liga 1 2023/2024 bergulir, hingga kini belum ada kata sepakat dari kedua belah pihak.

Imbasnya, ribuan pendukung setia Persib di laga kandang, tidak lagi terlihat di beberapa laga yang dijalani pasukan Maung Bandung.

BACA JUGA:Kaliandra Merah, Kayu Terbaik sebagai Bahan Baku Wood Pellet, Apa Alasannya?

BACA JUGA:Wood Pellet Kucing, Gunanya untuk Apa? Ternyata Bisa Buat Si Meong Jadi Begini

Keputusan dari manajemen yang tidak sejalan dengan keinginan para Bobotoh, menjadi awal hubungan keduanya tidak harmonis.

Bobotoh masih memprotes soal penjualan tiket, larangan membawa makanan dan minuman di stadion, hingga soal kuota tiket komunitas.

Sikap tidak setuju tersebut, ditunjukan dengan aksi walk out para Bobotoh di tengah laga ketika Persib menjamu Madura United.

Bahkan hingga beberapa laga yang digelar di kandang, tribun penonton kosong menjadi pemandangan terbaru tiap kali Persib main.

BACA JUGA:BYE BYE PERTALITE! Ini 3 Produk BBM Baru dari Pertamina, Dicampur Etanol Oktan Melonjak Jadi 92 dan 95

BACA JUGA:Truk Kontainer Terperosok di Pangenan, Separuh Jalur Pantura Cirebon Terhalang

Menurut Ketua Umum Viking Persib Club, Tobias Ginanjar, aksi menepi yang dilakukan oleh para Bobotoh itu, sebagai pernyataan sikap atas keputusan dari pihak manajemen.

Dirinya bersama para ketua komunitas Bobotoh yang lain, tetap melakukan komunikasi untuk menyelesaikan konflik yang terjadi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: