Cerita Serem di Cirebon, Dihadirkan Lewat Podcast

Cerita Serem di Cirebon, Dihadirkan Lewat Podcast

Pengambilan video untuk podcast yang akan tayang di channel youtube dengan tema cerita seram di Cirebon.-Dedi Haryadi-radarcirebon.com

CIREBON, RADARCIREBON.COM - Komunitas content creator Rongsok Production, membuat tayangan dalam bentuk podcast dengan konten cerita seram yang teradi di CIREBON.

Di era digitalisasi dan modernisasi, kalangan anak muda berlomba-lomba untuk menciptakan sebuah kreativitas dan produktivitasnya.

Salah satu aplikasi yang bisa menjadi wadah kreatifitas tersebut, dengan membuat channel youtube. 

Kali ini sekelompok anak muda membuat program podcastnya di Cirebon dengan mengangkat konten cerita serem.

BACA JUGA:Masih Muda Sudah Botak, Ini Cara Menggunakan Jeruk Nipis untuk Rambut Rontok

BACA JUGA:Ayo Investasi! Kini Daftar Jadi Investor Surat Berharga Negara Makin Mudah Lewat BRImo

Konten yang ditayangkan tidak asal-asalan, melainkan pernah dialami oleh narasumber yang akan bercerita. 

Hal ini dilakukan oleh komunitas content creator Rongsok Production YouTube Channel.

Konten horor masih menjadi primadona dalam setiap zaman apalagi tayangan yang merambah di channel youtube khususnya di Indonesia. 

Banyak hal-hal menarik yang bisa diambil dalam setiap tayangan dan informasi podcastnya.

BACA JUGA:Kaliandra Merah, Kayu Terbaik sebagai Bahan Baku Wood Pellet, Apa Alasannya?

BACA JUGA:Wood Pellet Kucing, Gunanya untuk Apa? Ternyata Bisa Buat Si Meong Jadi Begini

"Sebenarnya membuat program podcast cerita serem ini agak sedikit beresiko, karena memang cerita yang akan diberikan atau di informasikan itu adalah kejadian-kejadian nyata atau langsung yang di alami narasumber," kata Luthfi salah seorang kru.

Lebih lanjut menurut Luthfi, narasumber yang sedang bercerita pengalaman horornya itu, bisa mempengaruhi suasana studio.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: