Partai Demokrat Kota Cirebon Take Down Gambar Anies Baswedan, Disobek Pakai Cutter

Partai Demokrat Kota Cirebon Take Down Gambar Anies Baswedan, Disobek Pakai Cutter

DPC Partai Demokrat Kota Cirebon take down gambar Capres Anies Baswedan di baliho dan spanduk.-Abdullah-radarcirebon.com

CIREBON, RADARCIREBON.COM – DPC Partai Demokrat Kota CIREBON turut bereaksi terhadap dinamika terkini di Koalisi Perubahan, dengan melakukan ‘take down’ gambar Calon Presiden (Capres) Anies Baswedan.

Reaksi tersebut merespons batalnya Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menjadi calon wakil presiden (cawapres) Anies Baswedan.

Apalagi Anies Baswedan dianggap secara sepihak menggandeng Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar sebagai calon wakil presiden. 

Para kader Partai Demokrat di daerah, merasa kecewa dengan keputusan sepihak Anies Baswedan dan Partai NasDem.

BACA JUGA:Demokrat Pamer Surat Anies Baswedan untuk AHY, Melalui Pesan Singkat Ini, Kami Bermaksud

Mereka mengungkapkan kekecewaannya dengan menurunkan baliho serta spanduk Anies Baswedan yang sudah mereka pasang dengan logo Partai Demokrat.

Bahkan baliho Anies Baswedan bersama Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), disobek menggunakan cutter.

Ketua DPC Partai Demokrat Kota Cirebon, Dian Novitasari S Kom, MAP menegaskan sudah sewajarnya, Demokrat yang notabene ada di dalam lingkaran KPP, merasa kecewa dengan sikap Anies Baswedan dan Partai NasDem.

“Kami anggap sepihak menetapkan Muhaimin Iskandar sebagai duet Anies di Pilpres nanti, terlebih lagi, Muhaimin  merupakan ketum partai, yang justru tergabung di koalisi lain,” kata Dian, dalam keterangannya.

BACA JUGA:NYELEKIT, Kata-kata Bobotoh untuk Kiper Persib Fitrul Dwi Rustapa, Langsung Dibela Passos

"Kami di Kota Cirebon sudah ada pergerakan atas kekecewaan kami terhadap pengkhianatan Anies Baswedan," tegas Novi.

Tadi malam, lanjut Novi, sebagai ketua DPC sudah menginstruksikan kepada seluruh kader PAC, ranting dan bacaleg untuk menurunkan semua baliho gambar anies di seluruh Kota Cirebon. 

Menurut Novi, penurunan baliho Anies di Kota Cirebon adalah respons para kader, dan murni bentuk kekecewaan pada kader Partai Demokrat terhadap sikap sepihak tersebut.

"DPP Partai Demokrat, melalui Sekjen DPP, sudah menyampaikan sikap partai merespons perkembangan situasi terkini. Sekjen Partai Demokrat, Teuku Riefky Harsya mengatakan  bahwa duet Anies-Cak Imim adalah sebuah bentuk pengkhianatan," tegasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: