Gerindra Optimis Menang di Kandang Macan

Gerindra Optimis Menang di Kandang Macan

OPTIMIS. Wakil Ketua DPP Partai Gerindra Ahsan As’ad Said, Optimis Partai Gerindra memang di wilayah Ciayumajakuning.-Samsul Huda-radarcirebon.com

CIREBON, RADARCIREBON.COM - Wilayah Cirebon, Indramayu, Majalengka dan Kuningan (Ciayumajakuning) menjadi basis PDI Perjuangan. Pasalnya, semua kepala daerah dari PDI Perjuangan. Meski demikian, tak menyurutkan kader Partai Gerindra melakukan sosialisasi secara masif Capres-nya, Prabowo Subianto.

"Ciayumajakuning khusunya di Dapil Jabar 8 yang meliputi Kota dan Kabupaten Cirebon dan Indramayu merupakan basis PDIP. Tapi kami optimis dengan semangat yang dibangun akan bisa mencuri hati masyarakat untuk memilih Prabowo Subianto pada Pilpres nanti," ujar Wakil Ketua DPP Partai Gerindra Ahsan As’ad Said.

Menurutnya, kondisi saat ini barisan pendukung Prabowo di Ciayumajakuning terus bertambah. Untuk itu dalam waktu dekat, pihaknya pun akan segera melakukan deklarasi dukungan kepada Prabowo Subianto sebagai Capres.

“Barisan simpatisan sudah banyak terbentuk khususnya di kantong-kantong suara yang kami miliki. Dan dalam waktu dekat kami akan melakukan deklarasi dukungan terhadap Prabowo Subianto,” katanya.

BACA JUGA:Aneh Tapi Nyata Tol Cisumdawu: Tak Sampai Dawuan Tapi Namanya Dipakai, Ujungnya di Ujungjaya Tapi Dihilangkan

BACA JUGA:Misteri Perubahan Nama Gerbang Tol Cisumdawu Utama, Nama Ujung Jaya Benar-benar Dihilangkan

Pria yang lebih akrab disapa Gus Ahsan ini mengungkapkan barisan relawan nantinya akan bergerak sesuai instruksi dari tim pemenangan. Ia pun mengklaim, barisan yang dibentuk Gerindra sudah sampai ke tingkat akar rumput.

"Saat ini telah dibentuk strukturnya mulai dari koordinator lapangan hingga koordinator desa. Dan yang menjadi penekanan adalah saat melakukan sosialisasi Prabowo Subianto, relawan tidak boleh bohong dan kampanye secara damai,” terangnya.

Ia berpesan kepada seluruh Bacaleg Gerindra di Ciayumajakuning agar bekerja keras untuk memenangkan Prabowo Subianto di Pilpres 2024 mendatang. Setiap calon legislatif dari Gerindra wajib memenangkan Prabowo Subianto di Dapilnya masing-masing.

"Terkait pola kampanye untuk pemenangan Prabowo Subianto, kami mengimbau seluruh kader, relawan dan simpatisan Gerindra khususnya di Dapil VIII agar mengedepankan kampanye damai sesuai arahan dari DPP Gerindra. DPP Gerindra menginginkan adanya pola kampanye yang berbeda dari Pilpres sebelumnya,” pungkasnya. (sam)

BACA JUGA:Hari Pelanggan Nasional, Komisaris Utama Taspen Sapa Langsung Para Pensiunan

BACA JUGA:Siap Ekspor Usaha Mahasiswa Rotan Sintetis

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: