Sebelum Beli, Yuk Cek Perbedaan iPhone 15 Pro dan iPhone 15 Pro Max! Bandingkan Dulu

Sebelum Beli, Yuk Cek Perbedaan iPhone 15 Pro dan iPhone 15 Pro Max! Bandingkan Dulu

Perbedaan telepon genggam Apple iPhone 15 Pro dan iPhone 15 Pro Max.-Apple-radarcirebon.com

RADARCIREBON.COM - iPhone 15 Pro dan iPhone 15 Pro Max punya keunggulan dan perbedaan masing-masing.

Walau begitu, penting juga untuk mengetahui perbandingan iPhone 15 Pro dan iPhone 15 Pro Max sebelum membelinya.

Karena sudah pasti harga telepon genggam keluaran Apple ini yakni, iPhone 15 Pro dan iPhone 15 Pro Max memiliki perbedaan signifikan.

iPhone 15 Pro Max vs iPhone 15 Pro yang sama-sama punya keunggulan masing-masing.

BACA JUGA:Harga Terbaru iPhone 15 Yuk Intip Dulu, Pilih yang Mana?

Untuk iPhone 15 Pro Max dengan layar lebih besar, baterai lebih besar, dan kamera zoom periskop baru.

Sementara iPhone 15 Pro lebih mungil yang memiliki chip A17 Bionic yang sama, tetapi jauh lebih mudah digunakan dengan satu tangan dan membawa dalam saku.

Apple secara resmi merilis seri telepon genggam  iPhone 15 Pro Max dan iPhone 15 Pro pada pertengahan September 2023.

Apple meluncurkan duo flagship iPhone 15 Pro dan Pro Max dengan rentetan fitur baru. CEO Apple Tim Cook menyebut seri keluaran tahun ini sebagai "iPhone paling Pro yang pernah ada".

BACA JUGA:Harga Terbaru iPhone 15 Pro di Indonesia, Tertarik Beli? Yuk Cek Dulu Aja

Meski bahasa desainnya secara keseluruhan masih identik dengan seri pendahulunya, namun ada beberapa peningkatan detil pada aspek material, spesifikasi hardware, serta fungsi fitur.

Berikut ini keunggulan iPhone 15 Pro Max dibandingkan iPhone 15 Pro:

  • Pro Max memiliki layar 6,7 inci, Pro memiliki 6,1 inci
  • Keduanya memiliki chip A17 Bionic
  • Keduanya memiliki RAM 8GB, opsi penyimpanan yang sama
  • Pro Max hadir dengan baterai yang jauh lebih besar
  • Kamera utama dan ultra lebar yang sama
  • iPhone 15 Pro Max memiliki lensa zoom 5X-6X, 15 Pro memiliki zoom 3X
  • Keduanya mendapatkan port USB-C

Iphone 15 Pro Max memiliki lensa zoom periskop baru sehingga memiliki kualitas gambar yang jauh lebih baik melebihi zoom 5X.

BACA JUGA:Super Air Jet Maskapai Paling Sibuk di Bandara Kertajati, Rute Ini yang Dioperasikan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: