Holy Trinity Persib Tidak Sejalan, Ini Kata Bobotoh
Holy trinity Persib Bandung menurut Bobotoh sudah tidak sejalan.-Radar Cirebon-
BANDUNG, RADARCIREBON.COM - Holy trinity di Persib Bandung disebut tidak sejalan. Masing-masing elemen dianggap memiliki kepentingan masing-masing.
Dalam sepak bola, holy trinity merupakan tiga elemen penting yang harus berjalan satu arah. Terdiri dari manajemen, tim dan suporter.
Namun menurut seorang Bobotoh yang memiliki akun Albert Dragtan, tiga elemen penting yang menjadi holy trinity Persib sekarang ini, berjalan masing-masing.
Dari pihak manajemen, sebut Albert, sedang melakukan perubahan dengan melakukan banyak keputusan yang dianggapnya sudah tidak sejalan dengan keinginan Bobotoh.
BACA JUGA:WOW, Persib Ada WhatsApp Channel, Bobotoh Bisa Makin Dekat dan Dapat Info Lengkap
Dijelaskan Albert, perubahan yang dilakukan manajemen itu, karena Persib merupakan alat bisnis yang harus menguntungkan bagi siapa pun yang sekarang ini ada di jajaran direksi.
"Ini bukan salah atau tidak, namun sudah jelas arah dari manajemen adalah bisnis," kata Albert.
Keputusan seperti itu, sebut Albert, sudah lumrah dilakukan oleh beberapa klub eropa di zaman modern sekarang ini.
Sebuah klub sepak bola yang dikelola secara profesional, harus bisa mendatangkan keuntungan bagi pengelolanya dan kelangsungan klub itu sendiri.
BACA JUGA:Tiket Persib Bakal Makin Sulit Dibeli, Manajemen Bakal Lakukan War Ticket
Adapun perubahan yang sedang dilakukan manajemen Persib, sambung Albert, akan memakan korban dari salah satu pihak.
"Korbannya adalah kita (Bobotoh)," tegasnya.
Karena menurutnya, keputusan yang sekarang sedang dijalankan manajemen, tidak lagi sejalan dengan keinginan Bobotoh.
Seperti harga tiket laga kandang Persib yang mengalami perubahan di musim 2023/2024, disebutkan oleh Albert, hal tersebut merupakan kewajaran yang bisa dilakukan oleh manajemen.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: