Ada Fitur Paylater di Dompet Digital1z DANA, Begini Cara Mengaktivasinya

Ada Fitur Paylater di Dompet Digital1z DANA,  Begini Cara Mengaktivasinya

Aplikasi Dompet Digital DANA.-DANA/Ist-radarcirebon.com

RADARCIREBON.COM - Kebutuhan dana darurat setiap bulan pasti ada saja. Tapi, Anda tidak perlu khawatir.

Sebab, aplikasi dompet digital alias E-Wallet, yakni DANA punya fitur Paylater.

Lewat fitur DANA Paylater, bisa mencairkan saldo online dengan cepat.

Pinjam uang jadi super mudah dengan menggunakan dompet digital DANA. 

BACA JUGA:Nelayan Cirebon Patut Waspada, Diprediksi Gelombang Tinggi di Perairan Laut Jawa

Tidak salah lagi, aplikasi DANA dapat berikan pinjaman online (pinjol) kepada pengguna hingga Rp10 juta langsung masuk ke akun dompet digital.

Gak perlu khawatir tentang keamanan, karena DANA sudah terdaftar di OJK (Otoritas Jasa Keuangan), serta berada di bawah pengawasan BI (Bank Indonesia) dan Kominfo. 

Lantas, bagaimana cara meminjam uang dengan menggunakan DANA Paylater? 

Mengutip website resmi dana.id, DANA merupakan dompet digital Indonesia yang dirancang untuk melakukan transaksi via online maupun offline.

BACA JUGA:Dihadapan Mensesneg, SYL Serahkan Surat Pengunduran Diri dari Menteri Pertanian

Tidak hanya sebagai transaksi pembayaran, dompet digital ini juga bisa memberikan kemudahan bagi mereka yang membutuhkan uang dengan cepat.

Caranya gampang, pangguna hanya perlu siapkan KTP dan nomor HP aktif untuk dapat mencairkan uang di dompet digital ini.

Cukup dengan mengaktifkan DANA Paylater di aplikasi DANA, pengguna sudah bisa meminjam saldo hingga Rp10 juta.

Diketahui, fitur DANA Paylater ini belum lama dibuka dan menjadi hasil kerja sama antara DANA dengan aplikasi Akulaku.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: reportase