Tiang Listrik Miring Dibiarkan

Tiang Listrik Miring Dibiarkan

SUMBERJAYA – Masyarakat yang melintas di ruas jalan Desa Bongas Kulon, Kecamatan Sumberjaya menuju Kecamatan Ligung patut waspada. Pasalnya, di jalan tepatnya Desa Lojikobong yang berbatasan langsung dengan Desa Leuweunghapit, terdapat tiang listrik miring sehingga bisa membahayakan pengguna jalan yang melintas. Nur (30), warga yang biasa melintasi jalur itu mengaku waswas dengan tiang tersebut. Ia khawatir dengan kondisi kemiringan tiang yang sudah terjadi beberapa bulan terakhir itu menimpa korban. “Tiang listrik yang juga terdapat PJU ini kondisinya miring ke jalan. Mungkin akibat lilitan besi sebagai patok penyangga ketarik akibat beban tiang itu. Tidak mungkin jika dibiarkan bisa membahayakan para pengguna jalan,” ujarnya, kemarin (2/2). Menurut Nur, kondisi tiang dalam kondisi miring terdapat juga di beberapa titik di desa tersebut yang masuk dalam kategori membahayakan keberadaannya. Namun sebagian memang hanya berada miring ke areal pertanian milik petani setempat. Artinya, tidak hanya para pengguna jalan yang mengkhwatirkan keberadaan tiang itu melainkan sejumlah petani setempat. Terlebih kondisi cuaca saat ini tengah memasuki musim penghujan dan kondisi angin kencang. Hal ini dikhawatirkan bakal memicu jebolnya batok dan kondisi tiang roboh. “Kalau tiang itu sampai roboh ke jalan karena angin kencang atau tanahnya gembur, itu jelas sangat membahayakan,” tuturnya. Warga lainnya, Ano juga mengaku khawatir dengan keberadaan tiang listrik tersebut. Kondisi miringnya tiang listrik sudah lama terjadi sekitar lebih dari enam bulan lamanya. Seperti sampai saat ini belum ada perhatian serius dari pemerintah terutama pihak PLN Majalengka. Ia berharap agar pihak terkait secepatnya memperbaiki tiang listrik yang miring itu. (ono)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: