Batal ke Majalengka, Persires Terpikat ke Kuningan

Batal ke Majalengka, Persires Terpikat ke Kuningan

MAJALENGKA- Klub Divisi Utama Nasional Persires Rengat Riau dipastikan tidak akan menjadikan Kabupaten Majalengka sebagai home base pada musim 2014/2015 ini. Manajer Persires Borgo Pane SH menyatakan, pihaknya telah melakukan kesepakatan dengan mantan Bupati Kuningan H Aang Hamid Suganda untuk menjadikan Kabupaten Kuningan sebagai home base Persires. “Sudah 90 persen kami akan menjadikan Kuningan sebagai home base dan namanya menjadi Persires Kuningan,” tandas Borgo kepada wartawan koran ini melalui sambungan telepon, kemarin. Namun demikian, Persires tetap akan menggunakan para pemain terbaik dari Kabupaten Majalengka dan Kabupaten Kuningan. Bahkan Persires akan memilih Pelatih Sekolah Ssepak Bola (SSB) Mandala Asep Mulyana Muslim SE sebagai Pelatih Persires dan Ade Lesmana. Dijadwalkan pada Jumat (7/2) ini Persires akan menjalani laga uji coba ke Pekalongan Jawa Tengah. Meskipun semula pihaknya memilih Kabupaten Majalengka untuk home base Persires, tapi akhirnya Kabupaten Kuningan yang dipilih karena mantan Bupati Aang langsung meresponnya dengan sangat antusias. “Walaupun Majalengka tidak jadi home base Persires tapi pelatih dan pemain terbaik dari Majalengka masuk skuad Persires, karena potensi sepak bola di Kabupaten Majalengka luar biasa,” puji Borgo. (ara)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: