ASN Jabar hingga Persib Bandung Diminta Terbang dari Bandara Kertajati

ASN Jabar hingga Persib Bandung Diminta Terbang dari Bandara Kertajati

Bandara Kertajati memiliki potensi penunpang hingga 20 juta orang per tahun. -Alvin in Love/Tangkapan Layar-radarcirebon.com

MAJALENGKA, RADARCIREBON.COM - Aparatur Sipil Negara (ASN) di Provinsi Jawa Barat hingga klub sepakbola Persib Bandung diminta untuk terbang dari Bandara Kertajati.

Ajakan untuk menggunakan Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) Kertajati tersebut disampaikan Pj Gubernur, Bey Triadi Machmudin.

Menurutnya, ASN di Provinsi Jawa Barat termasuk instansi vertikal harus turut membantu meramaikan Bandara Kertajati yang berada di Kabupaten Majalengka.

Bey Machmudin menegaskan, bandar udara internasinal tersebut harus menjadi kebanggaan dari masyarakat Jawa Barat.

BACA JUGA:Bandara Kertajati Bisa 'Sedot' Penumpang dari Karawang sampai Tegal

"Selama ada penerbangan dari sini agar berangkat dan kembali ke (Bandara) Kertajati," kata Bey Machmudin, belum lama ini.

Menurut dia, sudah dibuat surat edaran terkait hal ini. Baik instansi di Pemprov Jabar, pemerintah daerah hingga instansi vertikal diminta memanfaatkan Bandara Kertajati.

Sebab, penerbangan dari Bandung sudah dipindahkan seluruhnya ke Bandara Kertajati mulai 29 Oktober 2023 mendatang.

Bahkan, pria kelahiran Cirebon ini mengaku, sudah berkoordinasi dengan instansi vertikal untuk turut meramaikan penerbangan di Bandara Kertajati.

BACA JUGA:Deretan Maskapai yang Belum Kembali ke Bandara Kertajati, Ada Apa Saja?

Misalnya Kementerian Keuangan, Kementerian Agama, Bank Indonesia sampai Otoritas Jasa Keuangan (OJK).

Permohonan tersebut ternyata direspons positif. Misalnya oleh Kementerian Keuangan yang sudah meminta agar pejabat Eselon I agar menggunakan Bandara Kertajati.

Selain itu, Bey Machmudin juga mengajak klub kebanggaan Jawa Barat yakni Persib Bandung untuk menggunakan Bandara Kertajati.

Terutama untuk pertandingan tandang yang jadwal penerbangannya terseda di Bandara Kertajati.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: