Fakta Menarik 7 Laga Terakhir Milik Persib Bandung dan PSS Sleman

Fakta Menarik 7 Laga Terakhir Milik Persib Bandung dan PSS Sleman

Persib vs PSS akan berlangsung di Stadion GBLA, Sabtu 28 Oktober 2023.-Tangkapan Layar Video-video.com

BANDUNG, RADARCIREBON.COM - Putaran pertama Liga 1 2023/2024 menyisakan satu laga. Persib Bandung akan menjamu PSS Sleman dalam laga terakhir tersebut.

Menurut jadwal, Persib vs PSS akan dilangsungkan di Stadion Gelora Lautan Api (GBLA), Sabtu 28 Oktober 2023, pukul 19.00 WIB.

Pertandingan kedua tim itu, merupakan laga terakhir untuk menutup Liga 1 pada putaran pertama.

Bagi kedua tim, mendapatkan poin maksimal menjadi target yang diusung anak asuh Bojan Hodak dan Bertrand Crasson untuk menutup kompetisi di setengah musim.

BACA JUGA:BESOK! Bandara Kertajati Beroperasi Penuh, Simak Info Jadwal Damri dan Rute Penerbangan

Dari hasil statistik, 7 pertemuan terakhir Maung Bandung melawan Elang Jawa, Persib masih dominan.

Head to head Persib vs PSS dalam 7 laga terakhir, 6 kemenangan berhasil diraih klub asal Jawa Barat ini, sedangkan 1 pertandingan berakhir imbang.

Berikut ini, fakta menarik 7 pertandingan terakhir yang dijalani Persib Bandung maupun PSS Sleman.

PERSIB BANDUNG

BACA JUGA:5 Rekomendasi Warna Baju yang Cocok untuk Kulit Sawo Matang

- Belum Tersentuh Kekalahan dalam 7 Laga

Dalam 7 laga terakhir, skuad Pangeran Biru belum tersentuh kekalahan. Rinciannya, memenangkan 5 pertandingan dan 2 lainnya berakhir imbang.

- 14 Gol dalam 7 Laga

Saat ini, Persib menjadi klub tersubur dari seluruh peserta Liga 1. Hingga pekan ke-16 sudah 30 gol berhasil disarangkan ke jala lawan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: