Bandara Kertajati Beroperasi Penuh Hari Ini, Langsung Gaspol 19 Penerbangan

Bandara Kertajati Beroperasi Penuh Hari Ini, Langsung Gaspol 19 Penerbangan

Suasana Bandara Kertajati yang kembali beroperasi penuh.-Baehaqi-radarcirebon.com

MAJALENGKA, RADARCIREBON.COM - Bandara Kertajati beroperasi penuh hari ini, Minggu 29 Oktober 2023 sesuai dengan target dari pemerintah.

Suasana di Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) yang berada di Kecamatan Kertajati, Kabupaten Majalengka, lain dari biasanya.

Penumpang sejak pukul 07.00 sudah ramai berdatangan untuk penerbangan pagi, begitu juga di terminal kedatangan dan internasional.

Pantauan radarcirebon.com suasana di Bandara Kertajati juga sudah ramai dengan tenant yang sebelumnya tutup.

BACA JUGA:Suasana di Bandara Kertajati yang Kini Ramai, Tenant pun Bermunculan

Tenant seperti kopi, minimarket hingga food court sudah tersedia. Ditambah dengan booth UMKM dari daerah di wilayah Ciayumajakuning.

Bahkan penerbangan pun langsung ramai, sebanyak 19 pergerakan pesawat dijadwalkan pada hari ini yakni 9 keberangkatan dan 10 kedatangan.

Maskapai yang hari ini beroperasi adalah AirAsia Indonesia, AirAsia Malaysia, Super Air Jet dan Citilink.

Salah seorang penumpang dari Kabupaten Sumedang, Galuh mengaku senang karena bisa terbang dari Bandara Kertajati.

BACA JUGA:Waspada! Kekurangan Vitamin B12 Bisa Berbahaya Bagi Tubuh Lho..

"Mungkin karena baru buka lagi ya, jadi kesan pertamanya memang keliatan ada yang masih kurang rapih," kata Galuh, kepada radarcirebon.com, Minggu 29 Oktober 2023.

Galuh yang hendak terbang ke Denpasar, Bali berharap nantinya area di bandara ini bisa lebih tertata lagi, sehingga penumpang juga nyaman.

"Mudah-mudahan nanti bisa lebih tertata lagi dan lebih rapih. Tanda petunjuk bisa lebih lengkap dan detil lagi," ungkapnya.

Begitu juga untuk tenant nampak belum banyak yang beroperasi. Dirinya berharap bisa terus ditambah agar penumpang juga memiliki banyak pilihan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: