SMP Al-Irsyad Al-Islamiyyah Gelar CMC

SMP Al-Irsyad Al-Islamiyyah Gelar CMC

UNJUK KEMAMPUAN: Salah satu peserta CMC ke-4 yang digelar SMP Al-Irsyad Al-Islamiyyah Kota Cirebon unjuk kemampuan pada lomba story telling, Sabtu (28/10) lalu.-Abdullah-radarcirebon.com

CIREBON, RADARCIREBON.COM  - Dalam rangka mencari siswa-siswi berprestasi, Yayasan Al-Irsyad Al-Islamiyyah  Bidang Pendidikan dan Pengajaran (BPP) melalui SMP Al-Irsyad Al-Islamiyyah Kota Cirebon menggelar Cerdas Mulia Competition (CMC) Ke-4, Sabtu (28/10), di komplek pendidikan SMP Al-Irsyad Al-Islamiyyah.

Berbagai lomba digelar, mulai dari Tahfidz Competition, Story Telling, Olimpiade PAI, Olimpiade MIPA dan Ranking 1.
Kepala SMP Al-Irsyad Al-Islamiyyah Kota Cirebon, Dian Pratiwi SPd mengatakan, CMC adalah agenda rutin tahunan.

Tahun ini adalah CMC tahun ke-4. "Selamat datang di CMC ke-4. Ini acara tahunan sekolah dalam mengembangkan dakwah, khususnya di wilayah Kota dan Kabupaten Cirebon," kata Dian.

Adapun tujuan CMC ke-4 ini, untuk menyalurkan minat bakat. Dian bersyukur peserta CMC tahun ini meningkat dibandingkan tahun lalu.

CMC tahun 2022 diikuti 75 peserta. Tahun 2023 jumlah peserta yang ikut CMC sebanyak 115 peserta. Pihaknya membeberkan, lomba Tahfiz Competition diikuti 23 peserta, story telling diikuti 12 peserta, Olimpiade PAI diikuti 21 peserta, Olimpiade MIPA diikuti 23 peserta dan Ranking 1 diikuti 36 peserta.

Ketua BPP Al-Irsyad Al-Islamiyyah Kota Cirebon, Ene Junaedi SPdI mengucapkan terima kasih atas pelaksanaan CMC ke-4 yang dilaksanakan dengan sebaik-baiknya. Pihaknya sedang menata sedikit demi sedikit menuju lebih baik.

Salah satunya peraturan kelas berbasis budaya, sekolah disiplin salat, tertib berbicara, tertib berpakaian, serta ngomong tidak boleh ceplas-ceplos.

"Ini nilai tata kelas berbasis budaya sekolah. CMC ini, kegiatan ajang kompetisi berlomba-lomba dalam kebaikan," ujar Ene.

Tahun mendatang, Ene berharap, mudah-mudahan bisa lebih berkembang. Yayasan juga memberikan penghargaan bagi juara CMC, yakni dapat bonus tambahan ketika melanjutkan sekolah ke SMP Al-Irsyad Al-Islamiyyah Kota Cirebon. Berupa potongan dana pengembangan pendidikan.

"SMP Al-Irsyad Al-Islamiyyah memiliki kelas unggulan tahfidz dan ada dua wali kelas, yaitu wali kelas tahfidz dan wali kelas pelajaran lain," tandasnya. Pihaknya mencanangkan, siswa yang belajar 3 tahun setidaknya hafal Alquran 5 juz.  

Pengawas pendidikan, Hj N Yuyun Rohayani SPd MM mengatakan, melalui lomba ini siswa bisa terus berlajar dan berprestasi.

Karenanya, Yuyun mengapresiasi ajang CMC ini menjadi wahana sosialisasi SMP Al-Irsyad Al-Islamiyyah kepada masyarakat. "Ini acara bagus karena memperkenalkan sekolah kepada masyarakat," pungkasnya. (abd/adv)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: