Jalan Menuju Bantarujeg Memprihatinkan

Jalan Menuju Bantarujeg Memprihatinkan

BANTARUJEG-Jalan rusak masih ditemukan di mana-mana. Kali ini, Radar mendapati jalan rusak parah yang menghubungkan Blok Dahu Desa Wadowetan hingga Desa/Kecamatan Bantarujeg. Jalan di wilayah tersebut kondisinya sangat memprihatinkan, selain ditemukan jalan yang penuh lubang, juga di sejumlah titik terdapat jalan yang ambles dan bergelombang. Sehingga tak heran akibat kondisi jalan yang rusak seperti itu dirasakan sangat mengganggu kenyamanan dan keselamatan bagi para pengguna jalan yang menggunakan motor dan mobil. Menurut pengguna jalan Nono Suyatno, sebetulnya jalan di wilayah Blok Dahu Desa Wadowetan dan yang menghubungkan ke Desa Bantarujeg sudah lama mengalami rusak parah dan sangat membutuhkan perbaikan segera. Dirinya berharap pemerintah segera memperbaiki jalan tersebut. Mengingat jalur tersebut merupakan sarana yang vital untuk menunjang kelancaran sarana transportasi antarkecamatan. “Bahkan sebagai jalan alternatif penghubung antar kabupaten yakni antar Kabupaten Majalengka dengan Kabupaten Sumedang, Garut dan Bandung,” ujarnya. Hal senada diungkap Dudung, pengguna jalan lainnya. Dia juga berharap agar jalan tersebut segera mendapatkan perbaikan. Sebab, bilamana jalan tersebut tidak segera mendapatkan perbaikan, dikhawatirkan kondisinya semakin bertambah parah. “Harapan kami sebagai masyarakat agar jalan tersebut ditingkatkan dengan dihotmix,” tandasnya.(har)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: