Jangan Abaikan Kesehatan Smartphone Anda, 7 Tips Ini Dapat Membuat Smartphone Anda Lebih Awet!

Jangan Abaikan Kesehatan Smartphone Anda, 7 Tips Ini Dapat Membuat Smartphone Anda Lebih Awet!

Tips agar smartphone lebih awet.-Istimewa-radarcirebon.com

RADARCIREBON.COM - Seperti halnya barang elektronik pada umumnya, smartphone juga membutuhkan perawatan yang terbaik agar kinerja dan kualitasnya tidak menurun.

Sedikit berbeda dengan barang elektronik lainnya, smartphone saat ini sudah menjadi bagian yang sulit untuk dilepaskan bagi sebagian masyarakat dalam kehidupan sehari-harinya. Hampir seluruh aktivitas sehari-hari sudah pasti menggunakan smartphone sebagai sarana kemudahan.

Karena fungsinya yang sangat efektif serta efisien, saat ini ada banyak jenis smartphone baru di setiap tahunnya dan dengan harga yang lebih terjangkau. Salah satu produk android unggulan adalah Samsung A14 LTE yang memiliki spesifikasi setara dengan smartphone harga 4 juta-an walaupun harga sebenarnya hanya berkisar 2 juta-an rupiah saja.

Ditambah dengan beragam promo menarik dari Blibli, Anda bisa mendapatkan smartphone canggih ini untuk menemani aktivitas sehari-sehari Anda.

BACA JUGA:KH Masjkur, Ulama Kharismatik yang Berkontribusi Tingkatkan Pendapatan Kas Negara

Tidak jarang beberapa orang beranggapan bahwa smartphone yang dimilikinya saat ini adalah barang elektronik canggih yang dapat melalui berbagai kondisi dengan perawatan yang minim.

Hal seperti ini justru tidak dibenarkan dan sangat tidak disarankan untuk kualitas smartphone Anda. Pada dasarnya, seluruh teknologi membutuhkan perawatan agar kualitasnya tetap terjaga dan dapat Anda gunakan dalam jangka waktu yang lama.

Simak penjelasan di bawah ini mengenai cara terbaik merawat smartphone Anda agar dapat bertahan hingga bertahun-tahun dan tidak cepat rusak.

Pasang Casing Dan Screen Protector

Saat membeli smartphone baru, umumnya Anda sangat dianjurkan untuk langsung memasang casing dan screen protector. Dengan adanya kedua aksesoris tersebut, Anda dapat melindungi smartphone Anda agar tidak mudah tergores, baik layarnya maupun keseluruhan smartphone.

BACA JUGA:Pengadaan APD Covid-19 Senilai Rp 3,03 Triliun di Kemenkes Dikorupsi

Terkadang bahkan Anda tidak menyadari jika smartphone Anda pernah terbentur benda tumpul sehingga menimbulkan banyak goresan di bagian belakang atau samping smartphone. Selain itu, tidak jarang juga layar Anda lama-kelamaan akan menimbulkan goresan dari jari atau kuku Anda karena sudah terlalu lama digunakan atau bahkan hingga retak.

Dengan menggunakan casing dan screen protector Anda juga masih dapat tampil keren dengan desain casing sesuai selera. Selain itu, screen protector juga memiliki beberapa jenis, dari yang halus, licin, hingga yang membuat layar Anda tahan akan tetesan air.

Bersihkan Debu Secara Rutin

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: