Ogah Telat Ngantor

Ogah Telat Ngantor

Ogah Telat Ngantor \"\"DEMAM Piala Dunia memang sedang mewabah. Dari anak-anak, orang tua, sampai profesional muda ikut larut dalam hajat sepakbola empat tahunan itu. Tidak terkecuali Costumer Service di salahsatu bank swasta, Desi Anggraeni. Dara 25 tahun ini nyaris tidak pernah absen menyaksikan pertandingan-pertandingan Piala Dunia. Namun, sebagai pekerja keras, tentu saja perempuan yang akrab disapa Echi ini enggan terkena dampak buruk telat ngantor gara-gara begadang nonton pertandingan Piala Dunia. \"Pokoknya diatur gimana caranya nggak telat ke kantor,\" tutur dia dalam sebuah perbincangan santai dengan wartawan koran ini. Echi mengaku, tidur lebih awal kira-kira sebulan belakangan untuk \"nabung\" mata supaya dini hari bisa nonton pertandingan Piala Dunia, khususnya setelah pertandingan memasuki fase semifinal. Untuk nonton final pun demikian, dia rela untuk tidur lebih awal supaya bisa menyaksikan pertandingan final dinihari tadi. \"Ya gimana caranya supaya besoknya nggak ngantuk, sayang kalau dilewatkan ini kan momen empat tahunan,\" ucap perempuan yang menjagokan Spanyol dalam pertandingan final. (yud)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: