Wahoo Waterworld, Waterboom di Padalarang Berkelas Internasional
Wahoo Waterworld, waterboom di Padalarang berkelas Internasional-ist-radarcirebon.com
PADALARANG, RADARCIREBON.COM – Salah satu alternatif liburan yang bisa Anda kunjungi bersama teman atau keluarga disaat berkunjung ke Padalarang, Kabupaten Bandung Barat.
Wahoo Waterworld merupakan tempat wisata terbaru yang berada di Kawasan Kota Baru Parahyangan, Padalarang, Kabupaten Bandung Barat. Wahoo Waterworld menawarkan berbagai petualangan air yang menantang dan cocok untuk dinikmati untuk segala usia, mulai dari anak-anak hingga orang dewasa.
Di tempat ini terdapat belasan wahana dengan tingkatan yang berbeda dari yang seru, asik untuk bersantai hingga wahana extreme.
Seluruh wahana yang ada di Wahoo Waterworld tak main-main, karena Wahoo Waterworld bekerja sama dengan 4 perusahaan internasional ternama, seperti Kanada yakni ProSlide, White Water West, Water Toys hingga Murphys Waves dari United Kingdom. Oleh karena itu, belasan wahana yang ada di tempat ini sudah memiliki standard pengamanan berskala internasional.
BACA JUGA:Jelang Pengamanan Pemilu 2024, Kondisi Kendaraan Dinas Polres Cirebon Kota Dicek
Wahoo Waterworld merupakan sebuah tempat waterboom dengan total luas menncapai 10 hektar. Hal tersebut membuat waterboom ini menjadi salah satu waterboom terbesar di Jawa Barat. Destinasi ini sangat cocok untuk menjadi pilihan liburan bersama keluarga.
Lokasi dari Wahoo Waterworld ini berada di Jl. Pancatengah Parahyangan St No. 1, Jayamekar, Padalarang, Kabupaten Bandung Barat Jawa Barat, di dekat wisata tepi danau Kota Baru Parahyangan. Seperti yang kita ketahui danau tersebut juga menjadi salah satu destinasi wisata alam yang memiliki beberapa wahana, seperti mini zoo dan perahu. Jadi Anda bisa sekaligus berkunjung ke dua tempat wisata sekaligus.
Harga Tiket Masuk Wahoo Waterworld
Dilansir dari wahooworld.co.id, tersedia beberapa jenis tiket dan harga sesuai dengan tanggal berlaku.
Single Ticket – Weekday
Tiket masuk perorangan berlaku mulai dari hari Senin s/d Jumat.
1 November – 15 Desember 2023, Rp 90.000
Single Ticket – Weekend
Tiket masuk perorangan berlaku mulai dari hari Sabtu, Minggu, tanggal merah, dan musim ramai.
1 November – 15 Desember 2023, Rp 125.000
MABAR -Main Bar3ng – Weekday
BACA JUGA:Wisata Pemandian Air Panas di Subang Jawa Barat, Cocok Untuk Menghangatkan Tubuh!
Tiket masuk grup untuk 3 orang (berlaku kelipatan) mulai dari hari Senin s/d Jumat.
1 November – 15 Desember 2023, Rp 255.000
MABAR -Main Bar3ng – Weekend
Tiket masuk grup untuk 3 orang (berlaku kelipatan) mulai dari hari Sabtu, Minggu, tanggal merah dan musim ramai.
1 November – 15 Desember 2023, Rp 360.000.
Jam Operasional setiap hari dibuka dari mulai pukul 09.00 – 17.00 WIB.
Fasilitas
•Area parkir
•Toilet
•Mushola
•Rental ban renang
•Cabana
•Sun Longer
•Photo Booth
•Day Bed
•Changing Room
•Safety Locker
•Dll.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: