Persib vs Persik Dipimpin Wasit asal Jepang, PSSI Pernah Melakukan 2 Dekade Lalu

Persib vs Persik Dipimpin Wasit asal Jepang, PSSI Pernah Melakukan 2 Dekade Lalu

Laga Persib vs Pesik di pekan ke-22, dipimpin oleh wasit asal Jepang, Futoshi Nakamura.-Tangkapan Layar Video-Ist

CIREBON, RADARCIREBON.COM - Laga Persib vs Pesik di pekan ke-22, dipimpin oleh wasit asal Jepang, Minggu 10 Desember 2023.

Laga yang berkesudahan 0-2 untuk kemenangan Persik Kediri itu, dipimpin oleh Futoshi Nakamura yang didatangkan dari negeri Sakura.

Keputusan PSSI menggunakan wasit asing di Liga Indonesia khususnya Jepang, sudah pernah dilakukan jauh sebelumnya.

Kehadiran wasit asal Jepang yang memimpin laga resmi di Indonesia, pernah terjadi hampir dua dekade lalu.

BACA JUGA:Persib Dibikin Malu Persik di GBLA, Bojan Hodak Bocorkan Penyebab Maung Bandung Kalah dari Macan Putih

BACA JUGA:Gol David da Silva Dianulir Wasit, Begini Komentar Bojan Hodak Usai Persib Dikalahkan Persik 0-2 di GBLA

Momen tersebut terjadi pada Final Liga Indonesia II musim 1995/1996 antara Mastrans Bandung Raya vs PSM Ujung Pandang di Senayan Jakarta.

Laga penentuan tersebut, dipimpin oleh Keichi Sunakawa. Hasil akhir 0-2 untuk kemenangan Mastrans Bandung Raya.

Liga 1 musim 2023/2024, PSSI kembali menggunakan jasa wasit asing, kali ini kembali menggunakan wasit asal Jepang.

Di pekan ke-22, dua wasit asal Jepang memimpin dua laga besar yang dihelat Minggu 10 Desember 2023.

BACA JUGA:Pengurus Cabang Taekwondo Indonesia Kota Cirebon Resmi Dilantik, Masa Bakti 2022-2026

BACA JUGA:KPU Rekrut 48.566 Petugas KPPS untuk Pemilu 2024

Futoshi Nakamura memimpin laga Persib vs Persik di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA).

Kemudian wasit asal Jepang lainnya, Yusuke Araki, bertugas di laga Persita Vs Persikabo 1973 di Indomilk Arena, Kelapa Dua, Tangerang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: