Kinerja DPRD Tak Terganggu

Kinerja DPRD Tak Terganggu

INDRAMAYU - Pemilihan umum anggota DPR, DPD, dan DPRD semakin dekat. Dari sederet nama calon anggota legislatif yang akan bertarung dalam pemilihan tersebut, beberapa nama diantaranya adalah wajah-wajah lama yang kini masih duduk sebagai anggota di lembaga legislatif. Seperti halnya di lingkungan DPRD Kabupaten Indramayu. Lebih dari setengah jumlah wakil rakyat itu, kembali dipercaya oleh partainya untuk menjadi kontestan pemilu legislatif. Ketua DPRD Kabupaten Indramayu, Drs H A Rozaq Muslim SH MSi, memastikan meski lebih dari 50% anggotanya kembali mengikuti pesta demokrasi lima tahunan itu. Namun dirinya menegaskan tidak mempengaruhi kinerja dalam menjalankan tugas dan fungsi DPRD. Meski demikian, ia mengakui bila ada beberapa anggota yang kehadirannya menurun. “Kalau kita lihat dari sisi absensi setiap hari, biasa saja. Namun bila dianggap menurun, penurunannya tidak terlalu signifikan dan yang lebih penting dalam persidangan tidak terkendala oleh ketidakhadiran anggota. Nyatanya anggota DPRD yang hadir tetap selalu memenuhi kuorum,” jelas Rozaq, Rabu (12/2). Menurutnya, kehadiran anggota DPRD di hari-hari biasa tidak bisa dijadikan ukuran menurunnya kinerja anggota lembaga legislatif. Ia menegaskan, ketidakhadiran itu dikarenakan anggota DPRD tengah melaksanakan tugasnya. Terutama pascabanjir yang melanda sebagian besar wilayah Kabupaten Indramayu. Seluruh anggota dewan terjun menemui konstituen untuk menyerap aspirasi. Hasil dari penyerapan aspirasi itu, menjadi bahan yang disampaikan dalam rapat, maupun sidang paripurna. “Setiap sidang paripurna yang digelar tidak pernah gagal. Itu artinya kehadiran anggota DPRD selalu memenuhi kuorum. Saya tegaskan bahwa anggota DPRD yang kembali menjadi caleg tidak meninggalkan tugasnya,” tandas Rozaq. (cip)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: