Peduli Sesama, MSP Berbagi Foodbank dan Donor Darah

Peduli Sesama, MSP Berbagi Foodbank dan Donor Darah

Yayasan Mawar Sharon Peduli (MSP) Cirebon menggelar bakti sosial donor darah dan membagikan 400 paket sembako di Halaman Balai Kota Cirebon, Sabtu (16/12/2023).-ADE GUSTIANA-radarcirebon.com

CIREBON, RADARCIREBON.COM - Yayasan Mawar Sharon Peduli (MSP) Cirebon menggelar bakti sosial donor darah dan membagikan 400 paket sembako. Terlaksana di Halaman Balai Kota Cirebon, Sabtu (16/12/2023).

Desember ini merupakan kali ke-3 Yayasan MSP Cirebon menggelar acara serupa. Bakti sosial dilakukan secara rutin dalam kurun waktu tertentu, sejak 2017. Serta selalu dijadwalkan saat Ramadan. Menyasar kalangan masyarakat menengah ke bawah atau mereka yang membutuhkan.

Selain di Cirebon, kegiatan sosial juga digelar MSP di masing-masing kota di Indonesia. MSP berpusat di Surabaya, Jawa Timur.

Penanggung jawab MSP Cirebon, Pdt Tomas Agus Handoko mengatakan, peduli sosial kali ini ditujukan kepada pegawai Dinas Lingkungan Hidup (DLH) dan Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Cirebon. Yaitu pegawai yang bersinggungan langsung dengan masyarakat. Seperti tukang sapu, petugas taman atau personel Damkar.

BACA JUGA:80 Persen Siswa SMK Telekomunikasi Sekar Kemuning Telah diterima di Telkom University

BACA JUGA:Gemerlap Malam Pengalengan : Menyelami Pesona Wisata Nocturna di Surga Jawa Barat

"Karena mereka adalah unsur pemerintah yang paling kecil, yang mungkin jarang diperhatikan. Tapi, jasa mereka langsung dirasakan masyarakat. Melalui ini kami ingin menyentuh agar mereka tahu bahwa ada perhatian. Ada kasih Allah yang memperhatikan hidup mereka," tutur Pdt Tomas kepada Radar Cirebon di sela acara.

Belum lama ini, MSP juga membagikan sembako kepada warga yg kurang mampu di 4 RW sekitar lingkungan Gereja Mawar Sharon dan bingkisan kepada Hamba-hamba Tuhan yang berkekurangan di kota Cirebon.

"Kami, Yayasan Mawar Sharon Peduli Rindu untuk menjadi berkat bagi masyarakat di sini. Kami merupakan bagian dari masyarakat, rindu jadi berkat untuk Kota Cirebon tercinta," pungkas Pdt. Tomas. (ade)

BACA JUGA:Nelayan Cangkol Berharap Jeti yang Rusak, Segera Diperbaiki

BACA JUGA:10 Deretan Motor Listrik Murah Dibawah 10 Juta Rupiah! Solusi Mudah, Hemat & Ramah Lingkungan!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: