Soal Video Kekerasan Geng di Cirebon, Berikut Ini Pernyataan Tegas Kombes Arif

Soal Video Kekerasan Geng di Cirebon, Berikut Ini Pernyataan Tegas Kombes Arif

Kapolresta Cirebon Kombes Pol didamping Bupati Cirebon H Imron dan Dandim 0620/Kabupaten Cirebon memberikan keterangan pers terkait video hoax, Senin dini hari (1/1/2024).-Dedi Haryadi-Radarcirebon.com

Soal Video Kekerasan Geng di Cirebon, Berikut Ini Pernyataan Tegas Kombes Arif 

CIREBON, RADARCIREBON.COM - Kapolresta Cirebon menanggapi maraknya video kekerasan geng konten atau geng motor yang beredar di media sosial akhir-akhir ini.

Dikatakan Kapolresta Cirebon Kombes Pol Arif Budiman, bahwa masyarakat jangan mudah percaya terhadap informasi yang belum jelas kebenarannya. 

Kombes Arif Budiman mengimbau masyarakat agar mencerna dan selalu menermati setiap informasi yang beredar. Terutama di media sosial. 

"Kami mengimbau masyarakat pengguna medsos agar betul-betul mencermati penyebaran konten atau video yang tidak bisa diyakini kebenarannya, dan segera melapor ke kepolisian terdekat atau Call Center 110 Polresta Cirebon. Kami akan merespon seluruh laporan mengenai kegiatan yang meresahkan termasuk postingan konten yang tidak bertanggung jawab dan bertujuan meresahkan masyarakat," ungkapnya di Pos Yan Weru Operasi Lilin Lodaya, Senin dini hari (1/1/2024).

BACA JUGA:Update Gempa Sumedang, 331 Pasien Rumah Sakit Dievakuasi dan Soal Twin Tunnel Cisumdawu

Perwira melati tiga ini menegaskan, Polresta Cirebon akan melakukan tindakan tegas bagi para penyebaran video hoax tersebut.

"Tim Cyber Crime Polresta Cirebon hingga detik ini masih terus berpatroli di media sosia memburu para penyebar informasi maupun video hoax yang meresahkan masyarakat. Para pelaku penyebaran video hoax akan kami ditindak tegas sesuai ketentuan hukum dan pasal pidana yang berlaku," tegasnya.

Disebutkan Kapolresta, bahwa video yang ramai beredar di media sosial terkait perselisihan geng motor dengan masyarakat dipastikan hoax. Bukan peristiwa di wilayah Kabupaten Cirebon.

"Tim Cyber Crime Polresta Cirebon sedang menelusuri akun-akun yang sengaja mengunggah video tawuran dan aksi geng motor  dengan menarasikannya terjadi di wilayah Kabupaten Cirebon. Padahal, dari hasil penelusuran jajaran Polresta Cirebon di lapangan dipastikan kejadiannya tidak ada sehingga video tersebut dipastikan hoax," sebutnya.

BACA JUGA:7 Tempat Wisata Kolam Renang di Kuningan, Sensasi Berenang di Tengah Hutan

BACA JUGA:3 Kali Gempa Sumedang, Bagaimana Kondisi Bendungan Jatigede, Aman?

Selain itu, lanjut Kapolresta Cirebon, petugas gabungan terdiri dari Polresta Cirebon, Kodim 0620/Kabupaten Cirebon, dan instansi lainnya juga melaksanakan patroli skala besar untuk memastikan Kabupaten Cirebon aman dari tawuran geng konten maupun geng motor.

"Kami tidak akan segan-segan menindak tegas setiap pelaku yang mencoba menganggu kamtibmas Kabupaten Cirebon terutama kepada geng konten dan geng motor," terangnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: