Cordela Hotel Cirebon Optimistis Hadapi Tahun 2024

Cordela Hotel Cirebon Optimistis Hadapi Tahun 2024

Cordela Hotel Cirebon Siap Hadapi Tahun 2024. -APRIDISTA SITI RAMDHANI-RADAR CIREBON

CIREBON, RADARCIREBON.COM - Pertama kali menggelar perayaan malam tahun baru, Cordela Hotel Cirebon mendapatkan antusias yang luar biasa dari masyarakat Ciayumajakuning.

Berbagai tamu dari luar kota pun menghadiri acara tersebut.

Dengan mengusung tema Pesta Pora, kemeriahan perayaan tahun baru di Cordela Hotel Cirebon berlangsung di Keraton Ballroom, Minggu (31/12/2023).

Asisten Sales Manager Cordela Hotel Cirebon, Indah Isrhafa menuturkan tahun ini menjadi tahun pertama Cordela Hotel Cirebon menggelar acara malam pergantian tahun baru.

BACA JUGA:Terowongan Kembar Cisumdawu Retak Pasca Gempa Sumedang, Begini Kondisi Terbaru Menurut PT KCJT

Antusias masyarakat pun cukup tinggi. Jumlah tamu yang hadir juga bisa sesuai target dan memberikan kontribusi pada okupansi di akhir tahun.

"Untuk event pertama perayaan tahun baru, ini sudah sangat bagus antusias luar biasa bukan saja dari masyarakat Ciayumajakuning tapi beberapa kota seperti Jakarta, Bandung, dan lainnya juga hadir," tuturnya.

Dimulai sejak pukul 19.00 WIB, kegiatan perayaan malam tahun baru di Cordela Hotel Cirebon diawali dengan live music, stand up commedy, dan berbagai penampilan hiburan lainnya.

Para tamu juga disuguhkan dengan dinner all you can eat.

BACA JUGA:Pesan Haru untuk Anies Baswedan dari Teman SMA saat Reuni SMAN 2 Yogyakarta, Begini Kalimatnya

"Kami juga mengadakan games dan hadiah berbagai voucher menginap di jaringan hotel kami di Indonesia spesial untuk para tamu," ungkapnya.

Lanjutnya, di akhir tahun ini okupansi hotel lebih bagus dibandingkan tahun lalu.

Di Desember, reservasi sudah mulai naik sejak pertengahan bulan Desember. Pihaknya pun optimis di tahun mendatang okupansi akan terus membaik.

Salah satu yang akan dilakukan Cordela Hotel Cirebon untuk menghadapi tahun mendatang yakni menambah fasilitas hotel untuk memberikan kenyamanan lebih pada tamu hotel.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: