Indonesia vs Vietnam, Skuad Garuda Pakai Jersey Putih-Putih

Indonesia vs Vietnam, Skuad Garuda Pakai Jersey Putih-Putih

Skuad Garuda akan mengenakan jersey putih saat melawan Vietnam di babak penyisihan grup Piala Asia 2023.-Ist-Instagram @timnas.indonesia

RADARCIREBON.COM - Timnas Indonesia akan mengenakan jersey putih-putih dalam pertandingan nanti malam saat melawan Vietnam.

Hal tersebut karena Vietnam akan berlaku sebagai tuan rumah. Dengan begitu, jersey merah menjadi hak pasukan Golden Star Warriors.

Jadwal Indonesia vs Vietnam, bakal digelar di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar, Jumat 19 Januari 2024, pukul 21.30 WIB.

Pemakaian jersey warna putih ini, ternyata sangat diharapkan oleh pecinta sepak bola tanah air.

BACA JUGA:Jelang Indonesia vs Vietnam, Harapan Netizen Terkabul, Apa Itu?

Apalagi para netizen, mereka mengharapkan anak asuh Shin Tae-yong mengenakan jersey warna lain saat bertemu Vietnam.

Dalam pandangan para netizen, beberapa pertandingan terakhir yang dijalani Skuad Garuda, selalu berakhir dengan kekalahan.

Seperti diketahui, saat menjalani pemusatan latihan di Turki, Timnas Indonesia melakukan 2 kali uji coba melawan Libya.

Kedua laga uji coba tersebut, Indonesia menderita kekalahan dari Libya saat mengenakan jersey warna merah.

BACA JUGA:Penandatanganan Nota Kesepakatan BPJS Kesehatan dengan RSD Gunung Jati, Pj Walikota Cirebon Berikan Apresiasi

Begitu juga dengan uji coba ketiga saat melawan Iran. Timnas Merah Putih digelontor 5 gol tanpa balas. Saat itu jersey yang dikenakan juga merah-merah.

Berlanjut di laga perdana Indonesia saat babak penyisihan grup Piala Asaia 2023. 

Indonesia yang kembali mengenakan jersey merah-merah, kalah oleh permainan Irak dengan skor akhir 1-3.

Oleh karena itu, jersey merah-merah yang dikenakan pasukan Shin Tae-yong, dianggap sudah tidak membawa keberuntungan lagi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: