Ada Barongsai, Perayaan Imlek Semarak

Ada Barongsai, Perayaan Imlek Semarak

KADIPATEN – Pertunjukan barongsai, naga liong dan beladiri wushu, membuat acara peringatan tahun baru Imlek semakin semarak di halaman parkir Surya Toserba Kadipaten, Minggu (16/2). Ribuan pengunjung yang sejak pagi menjelang siang datang berbelanja, sekaligus menyaksikan hiburan ini. Para pengunjung dibuat takjub dengan penampilan para pemain barongsai yang beratraksi di hadapan penonton. Selanjutnya, giliran para pemain naga liong yang memukau para pengunjung dengan atraksinya. Serta pertunjukan para pemain bela diri wushu yang tidak kalah membuat penonton takjub dengan kelihaian mereka memainkan seni bela diri tangan kosong maupun dengan menggunakan senjata tongkat dan pedang. Tak ayal, pada setiap aksi dan atraksi yang ditunjukkan oleh para pemainnya, sorakan dan tepukan tangan dari penonton tak henti-hentinya mengalir menyemangati peserta pertunjukan kesenian tersebut. Store Manager Surya Kadipaten Iswanto melalui marketingnya Iwan Setiawan mengungkapkan, aneka kegiatan dan hiburan sepanjang Minggu siang (16/2) merupakan persembahan tersendiri dari pihaknya guna memanjakan masyarakat dan pelanggan setia Surya. “Rangkaian kegiatan ini, selain untuk memeriahkan tahun baru imlek, tujuan utamanya di antaranya adalah untuk memanjakan konsumennya dengan hiburan gratis kepada seluruh pengunjung Suya Toserba Kadipaten. Setelah puas menyaksikan pertunjukkan barongsai, pengunjung bisa berbelanja mencari kebutuhannya di swalayan Surya,” jelas Iwan. (azs)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: