Diluar Dugaan, Pengakuan Jujur Kapten Australia Tentang Timnas Indonesia

Diluar Dugaan, Pengakuan Jujur Kapten Australia Tentang Timnas Indonesia

Kapten Australia membuat pengakuan jujur perihal permainan Timnas Indonesia yang sudah mengalami banyak perkembangan. Hal tersebut terlihat saat bertemu di babak 16 besar Piala Asia 2023.-Tangkapan Layar Video-Youtube @Garuda Space

RADARCIREBON.COM - Meski sudah berlalu, pengakuan jujur diungkapkan Kapten Australia, Jackson Irvine saat jumpa Timnas Indonesia di babak 16 besar Piala Asia 2023.

Dalam pertandingan tersebut, Kapten Australia berbicara mengenai perkembangan Timnas Indonesia yang sudah mengalami banyak perkembangan.

Pertandingan babak 16 besar lawan Timnas Indonesia, Kapten Australia mengaku cukup kerepotan meladeni permainan anak asuh Shin Tae-yong.

Meski kalah dari Australia 4-0, Timnas Indonesia mampu memberikan perlawanan di menit awal pertandingan hingga membuahkan peluang.

BACA JUGA:Bojan Hodak Cari Pengganti Nick Kuipers, Kakang Rudianto Bilang Begini

BACA JUGA:UPDATE Penganiayaan di Arjawinangun, 9 Saksi Sudah Diperiksa Polisi, Begini Keterangan Kompol Hario

Disebutkan Jackson Irvine, Timnas Indonesia mampu memberikan masalah terhadap barisan pertahanan Australia lewat serangan yang dialirkan lewat sisi sayap.

Dijelaskan Jackson Irvine, para pemain Timnas Indonesia selalu berlari sepanjang babak pertama hingga menimbulkan kerepotan rekan-rekannya.

"Kami tahu mereka akan datang ke sini tanpa kehilangan apa pun hari ini kami tahu mereka akan datang dan berjuang dan berlari di babak pertama," ucap Jackson Irvine dikutip dari akun Garuda Space.

Ditambahkannya, Skuada Garuda seperti memiliki energi lebih saat berhadapan dengan Australia.

BACA JUGA:Penganiayaan Karyawan di Arjawinangun, 3 Korban Perempuan, 1 Laki-laki, Mengapa RSA Sampai Setega Itu?

BACA JUGA:1 Korban Penganiayaan di Arjawinangun Meninggal Warga Jungjang, 3 Jari Tangan Kanan Putus

"Mereka memberikan kami beberapa masalah dengan energi dan intensitas mereka," puji gelandang yang berkiprah di FC St. Pauli klub asal Jerman.

Namun berkat pengalaman dan profesionalismenya, Australia mampu mengalahkan Indonesia dengan skor yang cukup meyakinkan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: youtube @garuda space