Koperasi Kodim 0614/ Kota Cirebon Miliki Kantor Baru

Koperasi Kodim 0614/ Kota Cirebon Miliki Kantor Baru

PERSEMIAN: Danrem 063/ SGJ, Kolonel Inf Andi Asmara Dewa didampingi Dandim 0614 Kota Cirebon Letkol Inf Robil Syaifullah saat peresmian gedung koperasi.-Abdullah-radarcirebon.com

CIREBON, RADARCIREBON.COM - Sebagai upaya untuk membuat koperasi lebih sehat dan maju, salah satu penunjangnya adalah gedung yang representatif.

Hal inilah yang dilakukan Koperasi Komando Distrik Militer (Kodim) 0614/ Kota Cirebon yang telah memiliki gedung baru. Lokasinya di Jalan Karang Jalak Kelurahan Sunyaragi Kota Cirebon.

Gedung megah ini, kemarin (29/1) diresmikan oleh Danrem 063/ SGJ, Kolonel Inf Andi Asmara Dewa. Terlihat hadir Dandim 0614 Kota Cirebon Letkol Inf Robil Syaifullah beserta jajaran TNI dan pengurus Koperasi Kodim 0614 Kota Cirebon.

Danrem 06/ SGJ, Kolonel Inf Andi Asmara Dewa mengucapkan terima kasih kepada PT Anugerah Sejati Persada (ASP) yang sudah bekerja sama dengan TNI mengembangkan dan memanfaatkan aset-aset TNI yang ada, khususnya di Kota Cirebon.

BACA JUGA:Foto Diduga Pelaku Pembacokan di Cirebon Beredar, Tidak Tampak Ekspresi Penyesalan

Andi menjelaskan, selain kantor koperasi PT ASP juga akan membangun sport center, dan ini semua sudah mendapatkan persetujuan KSAD dalam rangka pemanfaatan aset TNI.

Rencana sport center akan dibangun di aset TNI yang berlokasi Jalan Pemuda, di mana digadang-gadang bakal menjadi yang pertama di Ciayumajakuning.

“Sport Center terlengkap di Ciayumajakuning. Menyediakan fasilitas beberapa cabang olah raga,” katanya.
Semengtara itu, Dandim 0614/ Kota Cirebon, Letkol Inf Robil Syaifullah memastikan, fasilitas hasil kerja sama antara PT ASP dengan Korem 063/ SGJ akan dimanfaatkam semaksimal mungkin, sesuai dengan arahan pimpinan.

"Dengan adanya kantor koperasi ini, kita nanti akan berinovasi. Karena satu-satunya badan usaha resmi di TNI itu koperasi. Jadi akan kita manfaatkan dengan maksimal," kata Robil. (abd/adv)

BACA JUGA:Beredar Foto Jessica Shintia Korban Meninggal Penganiayaan di Arjawinangun

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: