Bursa Sajadah Cibubur Kembali Beroperasi, Siap Layani Kebutuhan Ramadhan, Haji dan Umrah

Bursa Sajadah Cibubur Kembali Beroperasi, Siap Layani Kebutuhan Ramadhan, Haji dan Umrah

Bursa Sajadah cabang cibubur. -Istimewa-radarcirebon.com

RADARCIREBON.COM - Bursa Sajadah, retail perlengkapan muslim terbesar di Indonesia, membuka kembali cabangnya di Cibubur sebagai cabang ke-13.

Dengan 13 cabangnya yang tersebar di berbagai wilayah, Bursa Sajadah siap memenuhi kebutuhan Ramadhan dengan menyediakan perlengkapan Ibadah serta kebutuhan muslim terlengkap.

Termasuk berbagai perlengkapan serta oleh-oleh haji dan umroh. Hal ini menjadikan Bursa Sajadah sebagai pilihan utama bagi jemaah, mempermudah rangkaian ibadah haji dan umroh agar lebih praktis dan khusyuk.

Bursa Sajadah telah siap menyambut Ramadhan di tahun 2024, baik dengan menambah jumlah stok produk serta varian, dari mulai kelengkapan ibadah maupun makanan khas Ramadhan.

BACA JUGA:Wujudkan Indonesia Sehat, Menkes Sampaikan 6 Pilar Transformasi Kesehatan

Lebih dari 10 jenis kurma di hadirkan di semua cabang Bursa Sajadah,dari mulai kurma Nabi/Ajwa, Safawi, Khudori, Salabi, Medjool, Sayer, Algerian, Lulu, Nagha dan berbagai jenis kurma lainnya, tidak hanya itu berbagai koleksi terbaru varian sajadah pun semakin lengkap baik jenissajadah travel hingga sajadah eklusif yang di produksi sendiri maupun Impor, hampir 300 varian sajadah dihadirkan di Bursa Sajadah.

Berbagai produk herbal sebagai suplemen yang dikonsumsi ketika menjalankan Ibadah puasa dihadirkan lengkap, mulai dari varian madu hingga berbagai jenis produk habats.

Bursa Sajadah terus berkomitmen melakukan peningkatan pelayanan serta menjamin kualitas produk yang dihadirkan dengan tujuan untuk terus dapat mempermudah pelanggan mendapatkan keperluan ibadah sehari - hari maupun Haji dan Umroh dengan mudah.

“Bursa Sajadah terus meningkatkan pelayanan baik secara kualitas produk, maupun promosi special bagi customer, varian produk pun terus kami tambah, sudah tentu di momentum Ramadhan kami mempersiapkan diri dengan jumlah yang lebih banyak di produk - produk yang memang banyak dicari customer ketika Ramadhan," ujar Heera SKV sebagai CEO Bursa Sajadah.

BACA JUGA:Pesan Presiden Jokowi di Kongres PGRI ke-23 Tahun 2024, Singgung Soal Indonesia Emas

“Bahkan untuk kebutuhan fashion persiapan Idul Fitri, Bursa Sajadah telah menambahkan koleksi - koleksi terbarunya," ujar Heera menambahkan.

Ramadhan tahun 2024 ini Bursa Sajadah kembali melayani customer di wilayah Cibubur dan sekitarnya, dengan kembali beroperasional nya Bursa Sajadah cabang Cibubur.

Hal ini diharapkan mempermudah pelanggan di wilayah Cibubur dan sekitar nya untuk datang langsung berbelanja, special promo diskon 20% all item selama periode Grand Opening.

Luncurkan Aplikasi Haji Umroh

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: