PT KAI Daop 3 Cirebon Cek Kesiapan Rel Kereta Api Jelang Arus Mudik dan Balik Lebaran 2024

PT KAI Daop 3 Cirebon Cek Kesiapan Rel Kereta Api Jelang Arus Mudik dan Balik Lebaran 2024

Petugas PT KAI Daops 3 Cirebon melakukan pengecekan jalur rel kereta api jelang mudik Lebaran 2024, Rabu 27 Maret 2024.-DEDI HARYADI-RADARCIREBON.COM

CIREBON, RADARCIREBON.COM - Guna menghindari kejadian yang tidak diinginkan dan demi kelancaran perjalanan kereta api selama arus mudik lebaran 2024, PT KAI Daops 3 Cirebon terus melakukan pengecekan sarana dan prasarana perkeretapian.

Pengecekan sarana dan prasarana tersebut diantaranya pengecekan rel jalur kereta api dan pemeliharaan lokomotif.

"Kami dari PT KAI Daop 3 Cirebon sering melakukan kegiatan-kegiatan yang berkaitan dengan pengecekan lintas, pemeriksaan SDM, serta pengecekan jalur."

BACA JUGA: Inilah 7 Prioritas Pembangunan Kabupaten Cirebon pada Tahun 2025

BACA JUGA: Hati-hati Berkendara Saat Mudik, Angka Kecelakaan Lagi Tinggi

BACA JUGA: Kisah Naturalisasi Ragnar Oratmangoen, Putus Asa Proses Sempat Tidak Jelas

“Tentunya, ini adalah event tahunan, KAI selaku jasa angkutan transportasi selalu setia dengan pelayanan dan angkutan kereta apinya,” ungkap Manager Humas Daop 3 Cirebon, Rokhmad Makin Zainul ditemui radarcirebon.com di Stasiun Kejaksan Kota Cirebon, Rabu 27 Maret 2024.

Rokhmad berharap, dengan segala persiapan tersebut, membuat angkutan Lebaran 2024 berjalan aman, lancar, selamat, dan terkendali. 

“Kami juga mengidentifikasi titik-titik rawan yang harus dijaga ekstra, seperti titik rawan banjir di wilayah jalur Waruduwur, jalur Tanjung Brebes, dan jalur Ciledug, serta jalur Sindanglaut.”

BACA JUGA: Diskominfo Jabar Siapkan Upaya Antisipasi untuk Kelancaran dan Keamanan Mudik Lebaran 2024

BACA JUGA: Berkah Ramadhan, Bumdesma Mitra Saluyu Salurkan Bantuan untuk Anak Yatim Piatu

BACA JUGA: Dua Orang Meninggal di Dalam Sumur, Diduga Hirup Gas Beracun

“Sedangkan jalur yang berpotensi longsor atau tanah labil yakni wilayah Indramayu seperti jalur Jatibarang, jalur Telagasari, dan jalur Haurgeulis,” ucapnya.

Menurut Dia, PT KAI Daops 3 Cirebon juga menyiagakan Alat Material Untuk Siaga (AMUS) di lokasi rawan bencana tersebut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: reportase