STY Mengaku Lebih Tenang Menghadapi Korsel, Ini Alasannya

STY Mengaku Lebih Tenang Menghadapi Korsel, Ini Alasannya

Pelatih Indonesia Shin Tae Yong, mengaku senang anak asuhnya bertemu Korsel di Babak 8 Besar Piala Asia U23.-PSSI -

Menurut Pelatih Korsel, dirinya dan STY sudah bertemu jauh-jauh hari sebelum keduanya bakal berteu di babak gugur.

Dalam pertemuan tersebut, keduanya bercanda bakal bertemu di Babak 8 Besar Piala Asia U23.

BACA JUGA:Candaan Pelatih Korsel Jadi Kenyataan, Bertemu Indonesia di Babak 8 Besar

BACA JUGA:Berapa Kali Timnas Indonesia Menang Lawan Korea Selatan? Ini Dia Rekor Pertemuan Kedua Negara

Candaan tersebut akhirnya jadi kenyataan, Korsel yang tergabung di Grup B, berhasil keluar sebagai juara grup.

Sementara Indonesia yang tergabung di Grup A, berhasil menuntaskan babak penyisihan dan menempati posisi kedua.

Sesuai aturan pertandingan, juara di masing-masing grup bakal bertemu dengan runner up dari grup berbeda di perempatfinal.

Pelatih Korsel Hwang Sun Hong mengatakan, dirinya tidak menyangka bakal bertemu Indonesia di babak gugur tersebut.

"Saya berbicara dengan pelatih Shin (STY) tentang bertemu dengannya di perempatfinal, dan itu menjadi kenyataan," ucapnya dikutip dari akun @garudafansbook.

Oleh karena itu, Hwang Sun Hong bakal melawan pasukan Shin Tae Yong, untuk membawa tim mereka lolos ke babak semifinal.

"Ini adalah pertandingan di mana kami harus menang. Kami akan siap untuk menang," ucapnya.

Berikut ini 8 tim yang sudah lolos babak 8 besar:

  1. Qatar (juara Grup A)
  2. Timnas Indonesia (runner up Grup A)
  3. Korea Selatan (juara Grup B)
  4. Jepang (runner up Grup B)
  5. Irak (juara Grup C)
  6. Arab Saudi (runner up Grup C)
  7. Uzbekistan (juara Grup D)
  8. Vietnam (runner up Grup D)

Jika berhasil meraih kemenangan di babak 8 besar, maka Indonesia berhak lolos ke semifinal untuk menghadapi pemenang laga 8 besar lainnya antara Uzbekistan vs Arab Saudi.

Dalam pertandingan ini, dua finalis beserta tim peringkat ketiga berhak lolos langsung ke Olimpiade Paris 2024.

Sementara untuk peringkat keempat, bakal menjalani babak play off melawan wakil dari Afrika untuk memperebutkan satu tiket ke Olimpiade Paris.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: