Hari Buruh, CSB Mall dan BPJS Ketenagakerjaan Serahkan Santunan JKM

Hari Buruh, CSB Mall dan BPJS Ketenagakerjaan Serahkan Santunan JKM

Hari Buruh, CSB Mall dan BPJS Ketenagakerjaan Serahkan Santunan JKM -APRIDISTA SITI RAMDHANI-RADAR CIREBON

CIREBON, RADARCIREBON.COM - CSB Mall dan BPJS Ketenagakerjaan Cabang Cirebon serahkan santunan program Jaminan Kematian (JKM).

JKM diberikan kepada ahli waris empat pekerja teknisi yang meninggal akibat kecelakaan kerja, beberapa waktu lalu.

Ini adalah bentuk nyata untuk meningkatkan kesejahteraan buruh dan pekerja dalam peringatan Hari Buruh Internasional kali ini.

Penyerahan santunan dilaksanakan di Swiss-Bel Hotel Cirebon, dan diserahkan secara simbolis oleh Pj Wali Kota Cirebon, Agus Mulyadi didampingi Kepala BPJS Ketenagakerjaan Cabang Cirebon, Sudarwoto, dan manajemen CSB Mall, Rabu (1/5/2024).

BACA JUGA:Update Kasus 4 Teknisi CSB Mall Cirebon Meninggal di Dalam Septic Tank, Polisi Beberkan Hal Ini

Head of Operation PT. NWP Property - CSB Mall, Rynto Mulyono ST MM turut berbela sungkawa atas meninggalnya empat pekerja teknisi CSB Mall.

Pihaknya pun telah menuturkan telah memenuhi seluruh kewajibannya bagi ahli waris yang ditinggalkan.

"Kami sampikan terimakasih atas klaim yang diberikan BPJS Ketenagakerjaan, terkait dengan musibah yang dialami sebelumnya, kami juga telah memenuhi seluruh kewajibannya bagi ahli waris yang ditinggalkan, dari mulai kejadian sampai acara tahlil, serta pendampingan kepada ahli waris," ungkapnya.

Di samping itu, Kepala BPJS Ketenagakerjaan Cabang Cirebon, Sudarwoto mengatkan santunan yang diberikan kepada ahli waris korban kecelakaan kerja tersebut sudah diserahkan. 

BACA JUGA:Peringatan Hari Buruh di Kota Cirebon, Berikut Klaim Pj Walikota Mengenai Kesejahteraan Buruh di Kota Udang

Dalam waktu tiga hari setelah berkas diserahkan, klaim sudah ditransfer pada seluruh ahli waris pada 21 April 2024 lalu.

Semua nominal besaran santunan pun sama. Perbedaan nominal hanya berbeda pada beasiswa saja.

"Yang membedakan nominal beasiswa, tingkat pendidikan anak saat ini ada di tingkat apa, penyerahan beasiswa pun akan diberikan bertahap setiap tahunnya saat naik jenjang pendidikan," ujarnya.

Meski santunan yang diberikan ini tidak dapat menggantikan nyawa, namun pihaknya berharap dengan diberikannya santunan ini dapat meringankan beban bagi para ahli warris.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: