Murid SD Ikuti Try Out UASBN

Murid SD Ikuti Try Out UASBN

ANJATAN - Mulai tahun ajaran 2013/2014 ini, Ujian Nasional Sekolah Dasar (UNSD) resmi ditiadakan. Kendati begitu, Dinas Pendidikan Kabupaten Indramayu tetap mengaktifkan try out bagi para pelajar kelas 6 SD. Bahkan direncanakan pelaksanaan try out digelar beberapa kali. Namun berbeda dari sebelumnya, try out kali ini guna persiapan menghadapi Ujian Akhir Sekolah Berstandar Nasional (UASBN) SD. Kepala UPTD Pendidikan Anjatan, Sukanto SPd MM menyebutkan, sebanyak 1.245 siswa kelas 6 dari 37 SD digembleng dengan try out pertama yang berlangsung sejak Rabu hingga Jumat (26-28/2). Mereka menghadapi tiga materi try out yakni matematika, bahasa Indonesia, dan IPA. “Meski ajangnya hanya try out, suasana ujian sudah dilakukan seperti UASBN yang sesungguhnya. Termasuk koreksi hasil jawaban peserta dilakukan oleh panitia dari kabupaten,” terang Sukanto kepada Radar, Kamis (27/2). Pihaknya berharap, melalui try out siswa akan lebih siap menghadapi UASBN yang kira-kira digelar sekitar April-Mei mendatang. “Selain persiapan akademis, mental siswa juga disiapkan dengan beragam motivasi dan doa. Ini untuk menumbuhkan rasa percaya diri dan berani menghadapi ujian,” terangnya. Di tempat lain, sebanyak 97 murid sekolah dasar negeri (SDN) Sukahaji II Kecamatan Patrol mengikuti juga try out. Agenda tersebut digelar untuk memberikan bekal kemampuan dan mental murid, sehingga bisa mengikuti UN dengan baik dan mendapatkan nilai yang menggemberikan. “Try out digelar selama tiga hari, yakni dari tanggal 26 hingga 28 Februari. Hari ini (kemarin, red) merupakan hari kedua try out digelar. Murid kelas 6 sekolah kami ada 97 orang, semuanya ikut pelatihan ini,” ujar Kepala SDN Sukahaji II, Radi SPdI kepada Radar, Kamis (27/2). Meskipun pelatihan, namun pelaksanaannya sama dengan UN. Murid dituntut mampu menjawab soal ujian. “Pengawasnya guru sekolah sendiri, namun tetap peserta diawasi dengan ketat. Ketika mengikuti ujian sesungguhnya (UN, red) mereka tidak grogi, sehingga bisa menyelesaikan dengan baik,” imbuhnya. Sementara di SDN Bugel I Kecamatan Patrol, try out diikuti 54 murid kelas 6. Kepala sekolah tersebut, Rumin SPd mengatakan, kesiapan mental murid sangat penting agar pada saat mengikuti UN tidak grogi dan stres. Dengan mengikuti try out, murid diharapkan sudah siap. “Tentunya melatih kemampuan intelegensi murid. Pada UN nanti, kita harapkan mampu mengerjakan dan meraih nilai lebih baik,” ujarnya. Hasil try out nantinya akan diserahkan ke Dinas Pendidikan Kabupaten Indramayu. “Penilaiannya juga disana, kalau pengawas dari sekolah masing-masing,” kata Rumin. (kho/kom)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: