Bakal Ada Perubahan di Persib Bandung, 5 Pemain Ini Dipertahankan

Bakal Ada Perubahan di Persib Bandung, 5 Pemain Ini Dipertahankan

Persib Bandung bakal melakukan perubahan untuk menyongsong musim depan. 5 pemain inti telah melakukan perpanjangan kontrak.-Dok-radarcirebon.com

RADARCIREBON.COM - Memasuki musim baru, Persib Bandung digadang-gadang bakal melakukan perubahan. Tetapi, beberapa nama tetap dipertahankan.

Usai menjuarai Liga 1 musim 2023/2024, pasukan Maung Bandung bersiap diri untuk menyongsong musim depan.

Bojan Hodak selaku pelatih kepala, bakal kembali menyusun kekuatan timnya dengan melakukan penambahan atau pengurangan pemain.

Namun beberapa pemain inti, dipastikan sudah dipageri dengan perpanjangan kontrak dari pihak manajemen.

BACA JUGA:Pemerintah Cek Data Penerima Pupuk Subsidi Tiap Empat Bulan

Menurut pengamat Persib Bandung, Rony Anwari, pihak manajemen sudah melakukan perpanjangan kontrak untuk 5 pemain.

Mereka adalah David da Silva, Ciro Alves, Marc Klok, Nick Kuipers, dan pemain asal Spanyol Alberto Rodriguez.

"Kelimanya sudah 100 persen tetap bersama Persib untuk musim depan," ungkap Rony di akun pribadinya.

Dikutip radarcirebon.com, kelima pemain tersebut merupakan sosok yang berhasil membawa Persib Juara.

BACA JUGA:Kapolres Indramayu Serahkan Bantuan Gerobak Es untuk Sopyah yang Viral Nyamar Jadi Lelaki

Tanpa mengesampingkan jasa pemain lain, namun kelimanya pantas untuk dipertahankan dengan sodoran perpanjangan kontrak.

"Jadi sejauh ini, ada 5 pemain yang diperpanjang kontraknya atau stay di Persib Bandung," tegasnya.

Selain kontrak diperpanjang, selama perjalanan Persib Bandung mengarungi kompetisi Liga 1 2023/2024, kelima pemain itu mencatatkan sebagai pemain dengan menit bermain terlama.

David Da Silva misalnya, selain dinobatkan sebagai pencetak gol terbanyak Liga 1 2023/2024 dengan 30 gol, dirinya tercatat sebagai pemain Persib dengan menit bermain terlama. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: