Ayu Mundur dari PDIP, Gara-gara Rekaman Sunjaya Bocor?

Ayu Mundur dari PDIP, Gara-gara Rekaman Sunjaya Bocor?

Hj Wahyu Tjiptaningsih atau Ayu mundur dari PDIP. Foto:-Tangkapan layar-Radarcirebon.com

Ayu Mundur dari PDIP, Gara-gara Rekaman Sunjaya Bocor?

CIREBON, RADARCIREBON.COMWahyu Tjiptaningsih atau biasa disapa Ayu, mundur dari PDIP. Surat pengunduran dirinya sudah dikirim ke DPP PDI Perjuangan.

Di dalam surat tertanggal 10 Juni 2024 tersebut tertera nama Wahyu Tjiptaningsih. Jabatanya sebagai Wakil Ketua Bidang Kesehatan Perempuan dan Anak dan Penanggulangan Bencana.

Bersama dengan surat tersebut, Ayu juga melampirkan karto anggota (KTA) PDI perjuangan.

Ayu di dalam suratnya tersebut mengucapkan terima kasih terhadap PDI Perjuangan lantaran telah mendukungnya sehingga dapat menduduki jabatan Wakil Bupati Cirebon periode 2019-2024.

BACA JUGA:Polisi Dalami Dugaan Perintangan Penyidikan Kasus Vina Cirebon di Tahun 2016, Pelakunya Diduga Pengacara

“Akan tetapi keberasamaan saya dengan PDI Perjuangan tidak bisa berlanjut,” tulisnya.

“Saya menyatakan mengundurkan diri sebagai Wakil Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Cirebon periode 2019-2024, termasuk saya kembalikan KTA PDI Perjuangan,” imbuhnya.

Seperti diketahui, Ayu sebelumnya menjabat Wakil Bupati Cirebon mendampingi H Imron sebagai Bupati. 

Keduanya juga sempat digadang-gadang akan kembali berpasangan maju pada Pilbup Cirebon tahun ini.

BACA JUGA:Duet Senjata Baru Pelatih Indonesia Jelang Hadapi Filipina

BACA JUGA:TEGAS! 5 Sikap BPIP Terhadap Fatwa MUI Melarang Salam Lintas Agama

Imron yang kini masih menjabat Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Cirebon, membenarkan bahwa Ayu mundur dari PDIP.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: