Target Juara Liga 1 2024/2025, Bali United Balik ke Apparel Lama

Target Juara Liga 1 2024/2025, Bali United Balik ke Apparel Lama

Manajemen Bali United kembali menggunakan Specs sebagai apparel tim untuk kompetisi Liga 1 musim 2024/2025.-Bali United-

RADARCIREBON.COM - Ingin mengulang sejarah menjadi Juara Liga 1, Bali United kembali menggunakan Specs sebagai apparel jersey.

Sebelumnya, Bali United bekerja sama dengan Mills sebagai apparel tim hingga musim 2023/2024 berakhir kemarin.

Memasuki musim baru Liga 1 2024/25, Bali United FC kembali kerja sama dengan Specs untuk dua musim ke depan terhitung mulai awal bulan Juni 2024 ini. 

Pada Kompetisi Liga 1 2021/2022, Bali United jadi kampium dengan menorehkan rekor sebagai tim dengan raihan poin terbanyak di Liga Indonesia.

BACA JUGA:Indonesia Harus Terhindar dari Grup B, Thailand dan Vietnam Pernah Jadi Bulan-Bulanan

Serdadu Tridatu berhasil mengumpulkan 75 poin dari 34 laga, dengan rincian 23 kali menang dan enam kali imbang.

Poin tersebut jauh lebih baik daripada yang mereka dapatkan pada saat terakhir juara musim 2019, yakni 64 poin.

Selain itu, Striker Bali United, Ilija Spasojevic, telah resmi mencatatkan top skor di Liga 1 musim 2021/2022 dengan koleksi 23 gol.

Adapun posisi kedua ditempati Persib Bandung dengan 69 poin. Sedangkan posisi ketiga ditempati Bhayangkara FC dengan 66 poin. 

BACA JUGA:Pembunuhan di Kuningan, Detik-detik AN Menghantamkan Batu ke Kepala Korban

Atas pencapaian apik tersebut, Bali United bertekad untuk mengulang kembali di musim yang akan berguling Agustus 2024 mendatang.

Selain mempersiapkan kekuatan pemain, pihak manajemen kini menggandeng Specs sebagai apparel tim mengarungi kompetisi musim 2024/2025.

Terjalinnya kembali kerja sama dengan Specs, memberikan warna dan semangat juang tim asuhan Stefano Cugurra untuk mencapai target dan semangat yang baru di musim baru mendatang.

Meski desain terbaru dari jersey yang akan digunakan pasukan Serdadu Tridatu belum dirilis, apparel ini akan digunakan untuk pemain, ofisial dan manajemen, tim senior, tim U-16, tim U-18 serta tim putri.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: