5 Bayern Munchen v Schalke 04 1, Bundesliga Sudah Usai

5 Bayern Munchen v Schalke 04 1, Bundesliga Sudah Usai

MUNICH – Kompetisi Bundesliga Jerman musim 2013-2014 sepertinya bakal berakhir lebih awal. Pemuncak klasemen sementara Bayern Muenchen jauh meninggalkan lawan-lawannya. Bahkan dengan pesaing terdekatnya, Borussia Dortmund, di peringkat kedua, Bayern unggul 20 poin. Dengan sebelas laga yang masih tersisa, tampaknya tidak bakal ada tim lain yang bisa menyalip Bayern. Tidak berlebihan jika Thomas Muller sesumbar bahwa kompetisi sudah berakhir. ‘’Realistis saja. Perburuan gelar sudah berakhir,’’ kata gelandang serang berusia 24 tahun tersebut kepada TZ. Selisih 20 pon yang diraih Bayern itu juga menjadi rekor baru saat kompetisi baru sampai pekan ke-23. Meski secara perhitungan matematis poin Bayern masih bisa disalip, namun butuh mukjizat yang luar biasa. Dortmund harus memenangi sebelas laga tersisa dengan catatan Bayern kalah setidaknya dalam tujuh laga. \"Saya pikir, tak seorang pun berani bertaruh kami kalah (sampai tujuh laga), setelah menyaksikan fakta bahwa kami tidak pernah kalah selama 23 laga,’’ sumbar Muller. Melihat performa Bayern musim ini, rasanya tidak mungkin Bayern sampai kali tujuh kali. Di laga kemarin (2/3), Bayern menunjukkan keperkasaannya dengan melumat sang tamu Schalke 04 dengan skor telak 5-1. Satu-satunya gol balasan Schalke pun tercipta karena aksi bunuh diri Rafinha. Dalam pertandingan kemarin, Arjen Robben tampil menjadi bintang bagi die rotten (Si Merah) – julukan Bayern. Pemain berusia 30 tahun berkebangsaan Belanda itu berhasil mencetak tiga gol bagi kemenangan Bayern, masing-masing pada menit ke- 15, 28, dan 77. Robben melengkapi hat-tricknya dari titik penalti, setelah pemain Schalke Kyriakos Papadopoulos melanggar Mandzukic di kotak terlarang. Pelanggaran itu juga menghasilkan kartu merah untuk Papadopoulos. Kran gol Bayern dibuka David Alba lewat gol cepatnya, ketika pertandingan baru berjalan tiga menit. Satu gol lain dilesakkan Mario Mandzukic saat pertandingan memasuki menit ke-24. Kemenangan mereka atas Schalke 04 tersebut sekaligus membuat rekor tak terkalahkan Juara Liga Champions 2013 itu 48 pertandingan dalam semua ajang kompetisi musim ini. Mereka juga berpeluang mempertahankan gelar di DFB Pokal, setelah memastikan tiket semifinal untuk menghadapi Kaiserslautan April mendatang. Di Champions League, sepertinya Bayern juga tidak akan kesulitan melaju ke delapan besar setelah di leg pertama berhasil mengalahkan tuan rumah Arsenal 2-0. Pelatih Schalke Jens Keller tidak habis pikir tim besutannya bisa kalah dengan skor yang cukup telak seperti itu. ”Ini adalah hasil pling buruk yang pernah saya lihat,’’ kata Keller. ‘’Ini adalah bencana. Benar-benar penampilan yang luar biasa buruk,’’ katanya kepada Sky Television. Saat berusaha memulihkan mental tim setelah kalah telak 1-6 dari Real Madrid, dia lantas harus menyaksikan gawang timnya dibobol sebanyak empat kali dari waktu 28 menit. Schalke sejatinya bisa kalah lebih telak, andai kipernya, Ralf Fahrmann tidak melakukan lima kali penyelamatan gemilang. Kapten Schalke Benedikt Howedes bahkan tidak mampu menyembunyikan kegalauannya. ‘’Benar-benar memalukan. Kami bermain seperti anak-anak sekolah,’’ katanya singkat. (dik/ruk)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: